:
Oleh MC KAB MANGGARAI BARAT, Rabu, 12 Juli 2023 | 16:30 WIB - Redaktur: Wawan Budiyanto - 80
Manggarai Barat, InfoPublik - Bupati Manggarai Barat Edistasius Endi, menyambut gembira atas putusan hukum terhadap sengketa tanah di ujung Bandara Udara Komodo, yang kini dinyatakan Inkracht.
Atas nama pemerintah dan seluruh masyarakat Kabupaten Manggarai Barat, Edi manyapaikan terima kasih kepada pihak kejaksaan, mulai dari Kejaksaaan Negeri Manggarai Barat, Kejaksaan Tinggi di Kupang hingga Mahkamah Agung di Jakarta.
“Pemerintah dan segenap masyarakat Manggarai Barat menyampaikan terima kasih yang tulus kepada kejaksaan mulai dari Kejaksaan Tinggi, Kejaksaan Negeri yang telah bekerja luar biasa, dimana aset Pemerintah Daerah Manggarai Barat per hari ini secara resmi dikembalikan,” ujar Edi saat menghadiri penandatanganan Berita Acara Pengembalian Barang Bukti Berupa Aset Tanah dari Kejaksaan Negeri Manggarai Barat kepada Pemerintah Daerah Manggarai Barat di Labuan Bajo, Selasa (11/7/2023).
Edi menyampaikan sebuah tanda yang luar biasa dimana pihak kejaksaan telah mengembalikan marwah negara, marwah pemerintah, berupa aset yang selama diokupasi, dikuasia oleh pihak-pihak yang seharusnya tidak punya kewenangan atau menguasai aset tersebut.
“Ini sebagai pratanda bahwa kita mau menciptakan sebuah kepastian hukum yang sangat berdampak kepada kenyamanan orang yang berinvestasi di daerah ini,” jelasnya.
Bupati Edi menegaskan orang akan berinvestasi jika ada kepastian dan situasi yang kondusif. Dan dalam kurun waktu 5 tahun terkahir pihak Kejaksaan menjadi garda terdepan untuk bisa mewujudkannya.
“Mulai dari proses kasus Keranga dan hari ini sudah pada puncaknya yaitu penyitaan tanah di ujung Bandara Komodo,” ujarnya.
Lebih lanjut Edi menambahkan, tentu masih ada PR lainnya baik yang sudah terungkap maupun yang belum dan itu menjadi pekerjaan rumah kita bersama dan tentunya Kejaksaan menjadi garada terdepan untuk bisa menegakan dan bisa mengembalikan marwah negara dan pemerintah sehubungan dengan aset.
(MC Manggarai Barat - Yanti/Rafika – Tim IKP Kominfo Mabar)