Fasha Lantik 56 Pejabat Pemkot Jambi

:


Oleh MC KOTA JAMBI, Senin, 19 Juni 2023 | 21:47 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 418


Jambi, InfoPublik - Wali Kota Jambi Syarif Fasha kembali melantik 56 orang pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Jambi. Bertempat di Aula Griya Mayang, Senin siang (19/6/2023), pejabat yang dilantik terdiri dari empat orang pejabat Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (Eselon II) dan sisanya jabatan Administrator dan Pengawas (Eselon III dan IV). Dalam kesempatan itu, Fasha secara langsung memimpin pengambilan sumpah jabatan dan penandatangan pakta integritas.

Hadir dalam pelantikan tersebut Wakil Wali Kota Jambi dr. H. Maulana, Sekretaris Daerah Kota Jambi A. Ridwan, Staf Ahli Wali Kota, Asisten Sekda dan Kepala OPD Pemkot Jambi. Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama yang dilantik adalah Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Jambi, diemban oleh Drs. Amran, M.E., Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, diemban oleh Erwandi, S.STP, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, diemban oleh Evridal Asri, S.P., M.E., Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, diemban oleh Momon Sukmana Fitra, S.T., M.M.

Sementara untuk jabatan Administrator, jabatan yang diisi adalah Kepala Bagian Perekonomian dan SDA Setda Kota Jambi, Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kota Jambi, jabatan Camat, Sekretaris Dinas, Kepala Bidang, Lurah dan Kasi Kecamatan maupun Kelurahan.

Dalam sambutannya, Fasha jelaskan bahwa pelantikan jabatan tersebut dilaksanakan guna menjawab kebutuhan organisasi Pemkot Jambi yang berorientasi pada kekuatan kinerja ASN-nya.

"Restrukturisasi jabatan harus terus dilaksanakan untuk memenuhi kebutuhan terhadap posisi jabatan dan tuntutan manajemen kepegawaian. Saya pastikan bahwa proses pemenuhan jabatan ini telah dilaksanakan sesuai aturan yang berlaku," sebut Fasha.

Khusus bagi jabatan Camat dan Lurah, Fasha ungkapkan jabatan tersebut layaknya miniatur dari jabatan seorang Wali Kota.

"Camat dan lurah punya wilayah dan masyarakat, sama seperti Wali Kota yang memimpin suatu daerah. Bakal banyak dihadapkan dengan masalah kemasyarakatan. Camat dan Lurah harus rajin turun kelapangan, banyak belajar dan bertanya," tegas Fasha.

Lebih lanjut, Fasha jelaskan dalam dinamika tugas di wilayah perkotaan, banyak tanggung jawab dan tugas yang menanti para pejabat untuk diselesaikan.

"Banyak PR yang harus diselesaikan, jika menjadi pejabat di Kota Jambi. Manajemen kepemimpinan harus diutamakan, harus sensitif dan cepat merespon," ungkapnya.

"Jabatan tidak datang serta merta, saya hanya perpanjangan tangan. Yang menggerakkan adalah Allah SWT. Jbatan adalah amanah. Jabatan tidak perlu kita cari, jabatan akan datang dengan sendirinya di waktu yang tepat. Semoga jabatan yang diberikan kepada orang yang tepat dan amanah," pungkas Fasha.