:
Oleh MC KAB SORONG, Jumat, 2 Juni 2023 | 07:05 WIB - Redaktur: Tobari - 158
Aimas, InfoPublik - Sidang Musda (Musyawarah Daerah) Umum Gereja Bethel Indonesia se- Papua Barat Daya digelar di Aimas Convention untuk membahas berbagai hal, terkait tugas pelayanan para hamba Tuhan.
Demikian dijelaskan, Pendeta Pratama, Monica Bless kepada awak media, saat berlangsungnya kegiatan tersebut, Selasa (30/5/2023).
“Tujuan dari Musda umum ini, kita akan membahas peraturan-peraturan gereja. Pertama mengatur hamba Tuhan supaya setiap hari semakin giat membantu pemerintah dalam tugas pelayanan, dimana pun gereja itu hadir,” ujarnya.
Kita juga dengan adanya kegiatan ini akan memilih ketua di tingkat pusat maupun di tingkat Badan Pengurus Daerah di wilayah provinsi.
Jadi, jika hari ini semua yang terpilih di tingkat pusat nanti akan digodok di Jakarta.
Sedangkan untuk badan pengurus daerah siapa yang dapat akan mengurus di tingkat provinsi, katanya.
Sementara untuk pemilihan tingkat Kabupaten Sorong dan Kota Sorong akan dipilih langsung oleh Badan Pengurus Daerah Papua Barat Daya.
Untuk calon yang diusulkan ada tiga orang. Nantinya pengurus provinsi akan kembali melihat, siapa saja figur yang bagus dalam kepemimpinannya pada setiap wilayah, tambahnya. (MC Kab. Sorong/rim/toeb)