KONI Malra Terima Laporan Pertanggungjawaban Program dan Keuangan

:


Oleh MC KAB MALUKU TENGGARA, Senin, 20 Februari 2023 | 18:20 WIB - Redaktur: Wawan Budiyanto - 343


Malra, InfoPublik - Sebanyak 19 anggota KONI Maluku Tenggara (Malra) menerima Laporan Umum dan Keuangan KONI Kabupaten Malra periode 2019-2022 pada Persidangan Musyawarah Olahraga ke-III Kabupaten Maluku Tenggara (MUSORKAB) yang digelar di aula Kantor Bupati Malra, Senin (20/2/2023).

Sembilan belas anggota KONI Malra itu antara lain PASI, PERCASI, ASKAB PSSI, FORKI, PERTINA, IMI, TI, PBSI, IPSI, PRSI, PBVSI, BAPOSI Maluku Tenggara, PODSI, POBSI, PERBASI, E-SPORT, FPTI, PTMSI dan PWI.

Selain menetapkan Pengesahan Laporan Pertanggungjawaban Program dan Keuangan KONI Malra periode 2019-2022,Persidangan yang dipimpin Munawir Matdoan ini juga menetapkan calon ketua umum, Marcel Layanan dari Pengcab Wushu dan Muchsin Rahayaan dari Pencab Renang sebagai tim formatur mendampingi Ketua umum terpilih Muhamad Thaher Hanubun dalam rangka membentuk Pengurus KONI Malra Periode 2023-2026.

Laporan Pertanggungjawaban Program dan Keuangan KONI Malra periode 2019-2022 disahkan dalam Surat Keputusan Musyawarah Olahraga Kabupaten III Maluku Tenggara nomor : 04/MUSKORKABLUB III-MALRA/Tahun 2023 tanggal 20 Pebruari 2023.

Ketua Penyelenggara MUSORKAB, Muhsin Rahayaan,dalam laporan Panitia Penyelenggara mengatakan, Penyelenggaraan MUSORKAB Ke-3 KONI adalah sebagai implementasi dari Ketentuan Pasal 27 Ayat 1 Anggaran Anggaran Dasar, Pasal 35 Anggaran Rumah Tangga KONI serta Keputusan Ketua Umum KONI Provinsi Maluku Nomor 2 Tahun 2023 tentang Pengurus Antar Waktu KONI Kabupaten Maluku Tenggara Masa Bakti 2018-2022.

Penyelenggaraan MUSORKAB Ke-3 KONI adalah langkah yang ditempuh oleh KONI Maluku Tenggara dengan agenda utama Pemilihan Ketua Umum KONI Kabupaten Maluku Tenggara Masa Bakti 2023- MUSORKAB Ke-3 KONI dengan Tema "Penguatan Kelembagaan Untuk Sukses Prestasi Olahraga Maluku Tenggara"

“Kami laporkan Kepada Bapak Bupati Maluku Tenggara dan Ketua Harian KONI Provinsi Maluku bahwa saat ini Anggota KONI Maluku Tenggara berjumlah 19 (Sembilan Belas) Anggota terdiri dari Pengurus Cabang Olahraga sebanyak 18 Pengcab dan 1 Badan Keolahragaan Fungsional (BAPOPSI) ”ujar Muhsin Rahayaan yang juga Kepala BKPSDM Malra.

Insyaallah setelah Pelaksanaan Rapat ini dalam waktu yang tidak terlalu lama akan segera dilaksanakan Pelantikan Ketua Umum dan Pengurus KONI Maluku Tenggara yang baru.

Selanjutnya, Peserta MUSORKAB Ke-3 KONI Maluku Tenggara Tahun 2023, diikuti oleh 88 Orang, terdiri dari Pengurus KONI berjumlah 31 Orang dan Perwakilan Cabang Olahraga 57 Orang.

( MC.Maluku Tenggara/Adolof Labetubun)