Harga Homestay saat F1H2O Maksimal Rp400 Ribu

:


Oleh MC KAB TOBA, Kamis, 9 Februari 2023 | 12:40 WIB - Redaktur: Juli - 159


Toba, InfoPublik - Harga booking (sewa) homestay pada masa pelaksanaan F1H2O di Kabupaten Toba ditetapkan maksimalnya sebesar Rp400.000 setiap unitnya.

Harga ini sudah menjadi kesepakatan dengan seluruh pengelola homestay, oleh karenanya mesti diberlakukan secara merata.

Hal itu ditegaskan Plt Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Toba, Rusti Hutapea di tengah acara "Sosialisasi Sadar Wisata" yang digelar oleh Kemenparekraf RI bertempat di Desa Lumban Gaol, salah satu Desa Wisata di Toba, Kamis (9/2/2023).

Menurutnya, pemerataan harga homestay sangatlah penting diterapkan, khususnya di kawasan destinasi pariwisata Danau Toba. Hal ini merupakan bahagian dari pelayanan bagi setiap pengunjung yang nantinya akan membuat mereka nyaman dan tidak mengeluh akibat adanya perbedaan harga.

Selain pemerataan harga homestay, pelayanan lainnya juga harus diperhatikan di antaranya kebersihan, keramahtamahan dan kesopanan, menyambut pengunjung di Toba, khususnya pada saat pelaksanaan Event Internasional F1 PowerBoat.

"Bila masih ada homestay yang masih kosong, segera lakukan kordinasi dan komunikasi ke Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Toba untuk selanjutnya diregistrasi, dan dipromosikan bagi pengunjung," pungkas Rusti. (MC Toba,jt/chi)