Walikota Tinjau Lahan Masjid Ikonik yang Masih Diurug

:


Oleh MC KOTA PEKALONGAN, Selasa, 22 November 2022 | 15:26 WIB - Redaktur: Tobari - 191


Pekalongan, InfoPublik - Rencana pembangunan "Pekalongan Baru" akan dimulai dengan pembangunan masjid ikonik. Saat ini tengah dilakukan pekerjaaan pengurugan atau pemerataan lahan di dekat Exit Tol Setono Kota Pekalongan.

Walikota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid SE bersama Bagian PBJ dan Minbang, meninjau lokasi tersebut sekaligus memastikan progres pekerjaan, Selasa (22/11/2022).

Walikota Aaf, sapaan akrabnya menjelaskan bahwa Kota Pekalongan akan mengembangkan pembangunan Pekalongan Baru diawali dengan pembangunan masjid ikonik. Sebelum dibangun masjid lahan harus diurug atau diratakan dahulu.

"Ini persiapan Pekalongan Baru salah satunya membangun masjid ikonik. Kegiatan pengurugan ini terkendala karena hujan. Namun untuk progres sudah memenuhi atau mencukupi target," terang Aaf.

Disebutkan Aaf bahwa Pemerintah Kota Pekalongan baru melakukan perencanaan, ada beberapa gedung yang akan dibangun termasuk masjid.

Ini banyak investor yang masuk dan akan coba pemkot akomodir, ada usulan pembangunan hotel, untuk usaha, atau perkantoran, dan sebagainya.

Sementara itu, Kepala Bagian PBJ dan Minbang Kota Pekalongan, Slamet Mulyadi SST menyebutkan pekerjaan yang tengah dilakukan yakni proyek pengurugan lahan senilai Rp300 juta.

"Pekerjaan ini terkendala hujan, namun sejak awal kami sebagai pengendali target telah melakukan intervensi kepada OPD untuk menyelesaikan target. Pengurugan ini dengan luasan 1 meter kibik urugan, lebar 6 meter dan tinggi 1-1,5 meter," papar Slamet.

Setelah pengurugan selesai nanti ada perataan dengan buldozer dan pemadatan dengan alat vibro. "Seperti yang dikatakan Pak Wali, lahan ini akan dibangun masjid lebih dahulu," kata Slamet. (Dinkominfo Kota Pekalongan/Laila/Allem/Seiv/toeb)