Singkawang Terima Bantuan Penanganan Banjir

:


Oleh MC KOTA SINGKAWANG, Senin, 29 Agustus 2022 | 13:47 WIB - Redaktur: Juli - 130


Singkawang, InfoPublik – Wali Kota Singkawang Tjhai Chui Mie bersama Forkopimda dan OPD terkait menerima kedatangan Tim Balai Wilayah Sungai Kalimantan I di rumah jabatan Wali Kota, Minggu (28/8/2022).

Wali Kota Tjhai Chui Mie mengatakan, kedatangan Tim BWSK sebagai upaya pengoptimalan penanganan banjir di Kota Singkawang. Tim BWSK turut membantu Pemerintah Kota Singkawang dalam penanganan banjir dengan menyuplai alat berupa geobag 1000 pcs, pompa banjir 1 unit, excavator standar 2 unit dan excavator amvibi 1 unit.

“Tim BWSK memberikan bantuan berupa 1.000 pcs geobag, pompa banjir 1 unit, excavator standar 2 unit dan excavator amvibi 1 unit,” kata Tjhai Chui Mie.

Ia menuturkan, geobag dan pompa air akan difokuskan untuk penanganan banjir di RSUD Abdul Aziz. Namun, karena banjir di RSUD telah berangsur surut maka geobag dan pompa air akan disiagakan untuk mengantisipasi cuaca hujan ekstrem seperti yang dilansir BMKG.

“Awalnya alat ini kita fokuskan untuk penanganan di RSUD Abdul Aziz. Namun karena banjir di RSUD telah berangsur surut, maka alat tersebut kita siagakan dan persiapkan untuk mengantisipasi cuaca ekstrem,” ujarnya.

Selain itu, katanya, Pemkot Singkawang akan bekerja sama dengan Yayasan Tzu Chi untuk melakukan normalisasi sungai dan membangun saluran drainase menuju ke laut.

“Kami akan bekerja sama dengan yayasan Tzu Chi untuk melakukan normalisasi sungai dan membangun saluran. Terima kasih atas segala bantuan dan perhatian. Kami akan terus berupaya menangani banjir agar kita semua bisa kembali beraktivitas dengan normal,” ucapnya. (MC. Kota Singkawang).