Kabupaten Tetangga Ikut Pembaretan Bersama Damkar Kota Bengkulu

:


Oleh MC KOTA BENGKULU, Senin, 15 Agustus 2022 | 08:51 WIB - Redaktur: Tobari - 120


Bengkulu,InfoPublik - Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan atau Damkar Kota Bengkulu Sabtu (13/8/2022) kembali melaksanakan acara pembaretan personel gelombang ke-3 di kantor damkar Kota Bengkulu.

Acara pembaretan gelombang ke-3 ini diikuti juga oleh personel damkar dari kabupaten tetangga yakni dari Kaur 6 orang, dari Mukomuko 28 orang dan dari Benteng 36 orang. Untuk personel damkar Kota Bengkulu sendiri yang ikut pembaretan sebanyak 95 orang.

Pembaretan gelombang ke-3 ini dibuka oleh Asisten III Tony Alfian yang mewakili wali kota dan wawali karena ada pekerjaan atau kesibukan yang lain yang tidak dapat ditunda atau ditinggalkan.

Kadis damkar, Yuliansyah mengatakan bahwa pembaretan ini sebenarnya sudah menjadi tradisi bagi personel damkar se-Indonesia.

"Kami di damkar ada tradisi yang dilakukan seluruh Indonesia namanya acara pembaretan. Di Kota Bengkulu kita sudah melaksanakan, ini gelombang yang ketiga," ujar Yuliansyah.

Ia mengatakan, tadinya pembaretan hanya untuk personel damkar di Kota Bengkulu saja tetapi ternyata damkar dari kabupaten tetangga juga mau ikut gabung.

"Ternyata ada ketertarikan kabupaten tetangga untuk ikut bergabung, hari ini kita kedatangan dari Kaur 6 orang, Mukomuko 28 orang, Benteng 36 orang," jelas Yuliansyah.

Makna dan tujuan dari pembaretan sendiri, sambung Yuliansyah merupakan salah satu ajang bagi personel damkar agar betul-betil memahami tugas pokok dan fungsi.

Mereka harus kita beri ilmu tentang bagaimana mencintai pekerjaan dan tim sehingga bisa menimbulkan jiwa korsa.

Dalam tahapan pelaksanaan kegiatan kemanusiaan ini mereka memang harus betul-betul timbul kesadaran hati dan pikiran untuk membantu orang banyak.

"Karena pekerjaan personel ini menyangkut harta benda dan nyawa orang lain dan berisiko tinggi," kata Yuliansyah.(Release/Media Center Dinas Kominfo Kota Bengkulu/toeb)