:
Oleh MC KOTA BENGKULU, Rabu, 10 Agustus 2022 | 09:09 WIB - Redaktur: Kusnadi - 131
Bengkulu, InfoPublik - Program 'Ayo Menikah' Walikota Bengkulu Helmi Hasan disupport penuh Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu. Kemenag berkomitmen akan memberikan kemudahan bagi warga dalam hal mengurus dan mengikuti program ayo menikah.
Komitmen ini disampaikan langsung oleh Kepala Kemenag Kota Bengkulu Zainal Abidin saat diwawancara, Selasa (9/8/2022).
"Alhamdulillah warga Kota Bengkulu khususnya umat islam dan seluruh umat beragama. Kita mendapatkan berita gembira dari Pemkot Bengkulu melalui Walikota, Wawali yang akan membantu biaya pendaftaran nikah kepada warga yang hendak menikah," tutur Zainal.
Seperti yang kita ketahui, program ini berawal dari keluhan warga yang disampaikan kepada Walikota Bengkulu terkait tak mampu membayar biaya pernikahan. Menyiasati kejadian ini, Helmi mengajak Kemenag bekerjasama untuk menghadirkan kebahagiaan di tengah masyarakat. Tanpa pikir panjang, pihak kemenag pun langsung menyambut baik dan siap mendukung program Walikota Helmi tersebut.
"Kita siap mendukung program ini, insya allah program ini akan menjadi program pertama di Indonesia," jelasnya.
Untuk masalah teknis, Zainal menjelaskan sudah menggandeng berbagai pihak untuk menyukseskan program ayo menikah.
"Menyambut program Pemkot Bengkulu tentu peran kementeriaan agama melalui kantor urusan agama (KUA) disetiap kecamatan akan senantiasa berkoordinasi dengan pihiak kelurahan dan pihak kecamatan bagaimana nanti dalam teknis pelaksanaannya tentu lebih memberikan kemudahan-kemudahan kepada calon pengantin yang akan melaksanakan pernikahan," tuturnya.
Kemudian, warga bisa datang langsung ke kecamatan masing-masing dan nanti biayanya akan ditanggulangi oleh Pemkot Bengkulu (warga tak mampu-red).
"Karena sebelum pelaksanaan pernikahan sudah harus terdaftar di KUA (10 hari kerja). Dan sebelum terdaftar di KUA terlebih dahulu mereka membayar PNBP di rekening negara sebanyak 600 ribu untuk satu orang calon pengantin. Sementara teknis pelaksanaannya nanti tentu akn dikoordinasikan lebih lanjut antara KUA dengan kecamatan masing-masing," ujarnya.
Ia berharap niat mulia Walikota ini dapat berjalan dan sukses sebagaiamana mestinya.
"Semoga ini terealisasi dan tentu memberikan kemudahan-kemudahan kepada warga Kota Bengkulu. Tak hanya itu, Walikota - Wawali juga sudah menyiapkan program ketika mau menikah warga tidak punya kendaraan. Disini ada program HD Oto, semua sudah disiapkan mulai mobnas walikota, wawali, bahkan para Kepala OPD," tutupnya. (Rilis/Media Center Kota Bengkulu)