:
Oleh MC KAB KAPUAS, Senin, 8 Agustus 2022 | 10:51 WIB - Redaktur: Kusnadi - 163
Kuala Kaouas, InfoPubblik – Mahasiswa KKN Kebangsaan yang ditempatkan di Desa Sei Bakut Kecamatan Kapuas Kuala melakukan Expo beberapa produk baik di bidang pertanian tanaman pangan maupun produk makanan lokal dari bahan dasar yang ada di sekitar lingkungan desa tersebut. Kegiatan ini dilaksanakan di halaman rumah Kepala Desa Sei Bakut yang juga sekaligus sebagai tempat penampungan para mahasiswa, Sabtu (6/8/2022).
Hadir dalam kesempatan itu Camat Kapuas Kuala Inop didampingi Kepala Desa Sei Bakut Syaifaturhman beserta Isteri dan juga Aparatur Desa, Ketua RT/RW, TP PKK, BPD, serta masyarakat yang dengan setia mendengarkan paparan yang disampaikan oleh beberapa orang perwakilan mahasiswa.
Ada beberapa inovasi yang digelar dalam exso tersebut diantaranya pemanfaatan sekam padi bakar maupun sekam padi biasa sebagai salah satu media tempat penanaman bibit sayur, pembuatan minyak kelapa, pembuatan selai dari buah kuini, keripik dari batang pisang muda, kue berbahan dasar buah buahan dan penanaman sayur dengan sistim hidrofonik dengan memanfaatkan botol minuman bekas serta pemanfaatan ampas kelapa usai diambil santanya untuk cimilan.
Camat Kapuas Kuala Inop dalam arahannya sekaligus membuka kegaiatan tersebut manyampaikan terima kasih kepada kepada Kepala Desa yang sudah memfasilitasi kegiatan mahasiswa KKN Kebangsaan di desanya dan juga menyampaikan rasa bangga kepada para mahasiswa yang sudah menciptakan inovasi inovasi dan juga pembelajaran kepada masyarakat.
“Sehingga diharapkan masyarakat dapat memanfaatkan lahan pekarangan disekitar rumah dan juga pemanfaatan botol minuman bekas untuk menanam berbagai tanaman guna mendukung kebutuhan keluarga,” ucap Inop.
Dikesempatan yang sama, Kepala Desa Sei Bakut Syaifaturhman juga menyampaikan agar apa yang dilakukan oleh para mahasiswa tersebut dapat ditindak lanjuti oleh masyarakatnya maupun Ibu-ibu TP. PKK Desanya sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan hidup dengan memanfaatkan sumber daya alam yang ada di sekitar.
Andri selaku Ketua Kelompok Mahasiswa KKN Kebangsaan di desa Sei Bakut dalam laporannya menyampaikan bahwa program tersebut merupakan program muda kreatif dengan harapan akan ada ide-ide baru dalam upaya menggerakan UMKM di desa serta masyarakat itu sendiri, sehingga dapat meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan masyarakat.(KpsKuala/hmskmf)