Oleh MC KAB SELUMA, Selasa, 19 Juli 2022 | 13:18 WIB - Redaktur: Juli - 144
Seluma, InfoPublik - Wakil Bupati Seluma Gustianto bersama Dandim 0425/Seluma Letkol Inf. Syafrinaldi, dan Wakapolres Seluma mengikuti vidcon Penanaman Perdana Ketahanan Pangan oleh Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KASAD), di Lahan milik Pemerintah Kabupaten Seluma, Senin (18/7/2022).
Setelah mengikuti vidcon, acara dilanjutkan pemberian bantuan kepada kelompok tani dan penanaman serentak pemanfaatan lahan tidur di wilayah Kodim 0425/Seluma oleh Forkopimda Kabupaten Seluma.
Dandim 0425/Seluma memberikan bantuan berupa 1 unit alat perontok padi kepada Kelompok Tani Sinar Harapan.
"Pemberian alat perontok padi ini merupakan bentuk dukungan TNI AD terhadap Program Ketahanan Pangan yang telah digalakkan. Kami telah menyiapkan lahan lebih dari 42 hektar yang tersebar di 5 koramil, 25 hektar sudah ditanami oleh para petani dan 17 hektare mulai ditanami hari ini," lanjut Dandim.
Wakil Bupati Seluma memberikan bantuan 1 unit alat pengolah hasil jagung kepada Kelompok Tani Aghan Tiung, "Semoga dengan adanya bantuan alat ini akan mempermudah pengelolaan hasil panen jagung," ujarnya.
Wakapolres Seluma juga menyerahkan bantuan lainnya berupa bibit jagung dan pupuk kepada Kelompok Tani Balam Raya. Bantuan ini adalah bentuk komitmen dari Forkopimda Kabupaten Seluma dalam menyukseskan program pemanfaatan lahan tidur, sehingga terwujudnya swasembada pangan khususnya di Kabupaten Seluma. (EM)
Media Center Kabupaten Seluma/Dinas Kominfo, Persandian dan Statistik Kabupaten Seluma.
Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber infopublik.id