Ketua LPTQ Kabupaten Siak Laporkan Kesiapan Peserta MTQ ke-40 Riau

:


Oleh MC KAB SIAK, Rabu, 29 Juni 2022 | 13:48 WIB - Redaktur: Kusnadi - 125


Siak Sri Indrapura, InfoPublik - Menjelang pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-40 tingkat Provinsi Riau tahun 2022 di Kabupaten Rokan Hilir pada 24 Juli 2022 mendatang, Pemerintah Kabupaten Siak Gelar acara ramah tamah bersama para Qari dan Qariah, Official serta pelatih yang akan bertanding.

Acara tersebut dilaksanakan di Rumah Dinas Bupati Siak, Komplek Perumahan Abdi, Kecamatan Siak, Selasa (28/6/2022).

Wakil Bupati Siak Husni Merza yang juga Ketua LPTQ Kabupaten Siak melaporkan kesiapan dalam pelaksanaan MTQ ke-40 tingkat Provinsi Riau tahun 2022 di Kabupaten Rokan Hilir, insyaallah akan diselenggarakan pada tanggal 24 Juli, di Bagan Siapi-Api.

"Masih ada waktu bagi para Qari dan Qariah serta peserta Kabupaten Siak, untuk terus mempersiapkan diri menjelang bertanding pada MTQ ke-40 tingkat Provinsi Riau Juli mendatang," ucap Husni.

Kabupaten Siak nantinya akan mengirimkan 53 peserta yang akan mengikut seluruh cabang perlombaan pada MTQ ke-40 tingkat Provinsi Riau tahun 2022, yakni 8 Cabang perlombaan dengan 25 Golongan.

"Kami berharap para peserta yang akan mengikuti cabang perlombaan tersebut, akan tampil secara maksimal sehingga hasilnya juga akan maksimal," harap Ketua LPTQ Kabupaten Siak Husni Merza. (MC/Humas-Siak/dw)