Bupati Seluma Menyampaikan Usulan Rencana Kawasan Transmigrasi ke KDPDTT

:


Oleh MC KAB SELUMA, Rabu, 6 April 2022 | 10:42 WIB - Redaktur: Kusnadi - 238


Jakarta, InfoPublik - Bupati Seluma Erwin Octavian, SE didampingi Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Kabupaten Seluma Rosdiana, S.Sos, M.Si, Plt. Kepala Bappeda Kabupaten Seluma Cahyo Dwo Nenda, ST, M.Si, Kabid. Transmigrasi dan ESDM Nakertrans Kabupaten Seluma Syahrul Yahdi, ST, melakukan kunjungan kerja Ke Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (KDPDTT) RI di Jakarta, Jum'at (1/4/2022) pekan lalu.

Bupati diterima langsung oleh Sekretaris Badan Pengembangan Informasi Desa, Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Ir. Razali, M.Si, dan Kepala Pusat Penyusunan Keterpaduan Rencana Dra. Endang Supriyani.

Pada kesempatan ini, Bupati penyampaikan Rencana Kawasan Transmigrasi (RKT) yang berlokasi di Kecamatan Ulu Talo, Kabupaten Seluma.

"Dengan tujuan agar Kabupaten Seluma dapat ditetapkan dalam Surat Keputusan (SK) Kawasan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi RI," ujar Bupati.

Bupati juga menyampaikan usulan Desa Cerdas yang berlokasi di Desa Bukit Peninjauan II Kecamatan Sukaraja. Desa Cerdas mempunyai konsep pengembangan desa dengan memanfaatkateknologi digital baik untuk pelayanan publik dan pengembangan kawasan seperti infrastruktur, teknologi informasi, teknologi komunikasi, transportasi, zonasi, irigasi, drainase dan energy.
Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi juga menyampaikan proposal Usulan penambahan kegiatan Balai Latihan Kerja (BLK) Kabupaten Seluma ke Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BBPVP) Bekasi, serta Proposal Program Penempatan dan Pemberdayaan Tenaga Kerja di Kementrian Ketenagakerjaan RI. (EM/MC Kabupaten Seluma/Dinas Kominfo, Persandian dan Statistik Seluma).