Selasa, 22 April 2025 20:3:35

UIN Ar-Raniry dan UIN Saizu Bahas Kerja Sama

:


Oleh MC PROV ACEH, Selasa, 22 Maret 2022 | 17:47 WIB - Redaktur: Kusnadi - 209


Banda Aceh, InfoPublik -  Universitas Islam Negeri Prof KH Saifuddin Zuhri Purwokerto mengunjungi UIN Ar-Raniry Banda Aceh. Silaturrahmi tersebut dalam rangka membahas kerja sama kedua lembaga serta melakukan studi banding tentang pengembangan kampus. Rombongan disambut pimpinan UIN Ar-Raniry di Ruang Sidang Rektor, Senin (21/3/2022).

Rektor UIN Saizu, Dr H Mohammad Roqib, MAg mengatakan, kehadirannya bersama rombongan ke UIN Ar-Raniry dalam rangka melakukan silaturrahim untuk menindaklanjuti rencana kerja sama kedua kampus ini.

“Kami saat ini sedang melakukan pengembangan kampus dari berbagai sektor, salah satunya proses BLU (Badan Layanan Umum), karena di UIN Ar-Raniry kami pandang sudah baik dalam pelakasanaanya, sehingga kami ingin belajar banyak pada UIN Aceh ini,” ujarnya.

Selain itu, lanjut Rektor bahwa UIN Saizu ingin melakukan studi banding terhadap pengembangan bidang akademik, dimana beberapa jurnal di UIN Ar-Raniry terakreditasi tingkat nasional bahkan internasional.

“Kami melihat juga pengembangan mutu UIN Ar-Raniry sangat luar biasa, kami ingin belajar di UIN Ar-Raniry, sebab pengembangan mutu baik internal maupun eksternal menjadi prioritas bagi UIN Saizu Purwokerto saat ini,” kata Mohd Roqib.

Rektor UIN Ar-Raniry, Prof Dr H Warul Walidin AK, MA menyambut baik atas inisiasi kerja sama antar kampus ini, banyak hal yang dapat dilakukan dengan berkolaborasi baik antar dosen maupun dengan para mahasiswa.

“UIN Ar-Raniry telah menorah berbagai prestasi baik akademik maupun nonakademik, antara lain satau jurnal di UIN Ar-Raniry telah terindek scopus, UIN Ar-Raniry juga lumbung HKI, serta berbagai prestasi yang telah diukir oleh para mahasiswa,” ujarnya.

Warul menambahkan, begitu juga dengan berbagai prestasi yang telah diukir oleh UIN Saizu Purwokerto, untuk itu rencana kerja sama kedua lembaga ini harus segera terwujud untuk pengembangan mutu pendidikan baik di kampus UIN Purwokerto maupun UIN Aceh. (mc)