Pemkab Pesisir Selatan Tingkatkan Transaksi Non Tunai

:


Oleh MC KAB PESISIR SELATAN, Rabu, 27 Mei 2020 | 16:11 WIB - Redaktur: Tobari - 332


Painan, InfoPublik  - Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan konsisten meningkatkan pelaksanaan transaksi keuangan non tunai dalam setiap proses pembayaran belanja daerah.

Hal itu disampaikan Bupati Hendraoni ketika rapat paripurna penyampaian nota laporan keterangan pertanggungjawaban (LKPj) melalui video conference, Rabu (27/5) di ruang Vidcon Diskominfo setempat.

Rapat paripurna itu dipimpin Ketua DPRD Pesisir Selatan, Ermizen dihadiri Bupati Hendrajoni, Sekda, Erizon dan kepala perangkat daerah.

Dikatakan bupati, transaksi non tunai banyak manfaat yaitu membuat masyarakat lebih aman dalam bepergian. Transaksi non tunai membuat akses masyarakat menjadi lebih luas dalam sistem pembayaran.

Menciptakan transparansi transaksi. Selanjutnya, transaksi non tunai diyakini dapat meminimalisir kejahatan.

Pada kesempatan itu bupati juga menyampaikan, pemberian Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) secara proporsional bagi seluruh Aparatur Sipil Negara demi peningkatan kesejahteraan.

Penerapan absensi elektronik sebagai dasar pembayaran TPP untuk peningkatan disiplin Aparatur. Selanjutnya, atas nama Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan, bupati mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya atas Rekomendasi DPRD terhadap LKPj Tahun 2018 yang lalu.

Baik terhadap penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan dan pembinaan sosial kemasyarakatan. Hal itu ditindaklanjuti dan disempurnakan dalam bentuk program dan kegiatan pada tahun 2019.

Selanjutnya, dijelaskan beberapa program dan kegiatan strategis yang telah dilaksanakan tahun 2019, khususnya pembangunan infrastruktur ekonomi dan pelayanan publik.

Diantaranya, bidang perdagangan, telah melaksanakan program Pengembangan Perdagangan Dalam Negeri yaitu pembangunan Pasar Punggasan Kecamatan Linggo Sari Baganti.

Di Bidang Pelayanan Publik, sedang membangun Kantor Perwakilan Pemerintah Daerah di Tapan, dan lainnya.  (MC Pessel/toeb)