Satu ODP Pasbar Positif Covid-19, Bupati Minta Masyarakat Tetap Tenang

:


Oleh KAB. PASAMAN BARAT, Rabu, 15 April 2020 | 15:49 WIB - Redaktur: Tobari - 333


Pasaman Barat, InfoPublik - Bupati Pasaman Barat Yulianto, selaku Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Pasaman Barat menyampaikan, berdasarkan hasil SWAB Laboratorium Unand, terhadap 16 orang warga jorong Paroman, nagari Sinuruik kecamatan Talamau, didapatkan hasil 1 orang positif dan 15 orang negatif.

Keterangan tersebut, disampaikan dalam acara jumpa pers, Rabu, (15/4), mengenai hasil SWAB Laboratorium Unand yang diambil beberapa waktu lalu.

"Untuk ODP yang positif civid-19 tersebut dengan inisial "R". Bersangkutan memiliki riwayat perjalanan ke kota Padang dan kontak langsung dengan almarhum "HA", warga Pasbar yang berdomisili di Kota Padang, pasien Positif covid-19 yang meninggal di RS. M Djamil Padang," jelas Yulianto.

Dikatakannya, untuk menyikapi hal tersebut, hari ini Gugus tugas covid-19 melakukan langkah cepat untuk mengevakuasi langsung korban untuk dilakukan isolasi ke rumah sakit Unand Padang.

"Tim Gugus Tugas Hari ini juga langsung melakukan Tracking dan dilanjutkan SWAB terhadap keluarga "R" serta dilakukan isolasi mandiri dengan pengawasan yang ketat oleh dinas kesehatan dan pihak nagari setempat," katanya.

Ia menyebutkan bahwa Dalam waktu dekat, gedung karantina covid-19 pemerintah kabupaten Pasaman Barat di UPT Diklat Talu, akan segera diaktifkan.

"Untuk itu, Kami menghimbau kepada seluruh masyarakat Pasaman Barat untuk tetap tenang dan selaku mengikuti petunjuk pencegahan wabah covid-19 sesuai arahan Pemerintah," imbuhnya. (MC Pasaman barat/toeb)