:
Oleh MC KAB PESISIR SELATAN, Senin, 30 Maret 2020 | 19:28 WIB - Redaktur: Tobari - 254
Painan, InfoPublik - Dalam rangka upaya pencegahan mewabahnya virus corona di Kabupaten Pesisir Selatan sangat diperlukan dukungan seluruh pihak, selain itu kerjasama masyarakat agar selalu menaati apa yang dilarang oleh Pemerintah saat ini.
Hal tersebut dikatakan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pesisir Selatan Ir. Erizon, M.T., dalam rapat koordinasi bersama Kepala Perangkat Daerah dan Camat di aula Pemda, Senin (30/3).
Menurut Sekda, keberadaan posko-posko pemeriksaan dan penanganan virus corona sangatlah diperlukan, untuk itu kepada Camat agar dapat menyampaikan kepada setiap Wali Nagari untuk menyiapkan satu posko di setiap Nagari.
"Kita berharap posko penanganan corona yang dilengkapi petugas kesehatan harus ada di setiap nagari, sehingga akan mempermudah dalam melakukan penanganan corona untuk masyarakat," ucap Sekda.
Selain itu, Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan membolehkan setiap nagari untuk menganggarkan pembelian alat penyemprotan disinfektan, sehingga dapat melakukan penyemprotan ke rumah-rumah masyarakat.
" Untuk penanganan corona ini kepada Wali Nagari agar segera menganggarkan alat semprot disinfektan, setelah itu lakukan penyemprotanan ke rumah warga, jangan harus menunggu bantuan dulu, kita harus cepat tanggap, dananya bisa dianggarkan pada APB Nagari," kata Sekda.
Terakhir, Sekda mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu patuh terhadap larangan dari Pemerintah, berada di rumah akan sangat lebih baik. Jangan pergi ketempat ramai atau acara perkumpulan, karena dengan cara demikian akan memutus mata rantai menyebarnya virus corona di daerah ini. (MC Pessel/toeb)