Diskominfo Karanganyar Gelar Rakor Tata Kelola Informatika

:


Oleh MC KAB KARANGANYAR, Selasa, 4 Februari 2020 | 13:44 WIB - Redaktur: Juli - 585


Karanganyar, InfoPublik – Keinginan Kabupaten Karanganyar untuk menjadikan teknologi informasi sebagai spirit utama dalam membangun daerah terus digelorakan.

Terkait hal itu, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Karanganyar mengadakan rapat koordinasi (rakor) Tata Kelola Informatika bersama seluruh jajaran Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) di seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Rakor diselenggarakan di Ruang Podang Kantor Bupati Karanganyar, Selasa (04/02/2020), yang dihadiri Kepala Diskominfo selaku tim pertimbangan, PPID Utama Bidang pelayanan informasi dan dokumentasi, serta PPID pembantu.

“PPID utama dan PPID Pembantu serta admin masing-masing OPD harus saling bersinergi dan kerja sama agar tujuannya Kabupaten Karanganyar maju dan tangguh bidang informasi terwujud. Saya berharap ada peningkatan peran masing-masing anggota sesuai jabatannya baik di PPID Utama dan Pembantu,” papar Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Karanganyar, Sujarno.

Eny Fauziah selaku PPID utama menyampaikan ucapan terima kasih kepada Tim yang sudah membantu dalam pelaksanaan pengelolaan PPID sehingga Kabupaten Karanganyar meraih juara 3 Tingkat Provinsi Jawa Tengah.

Piagam dan Piala diterima langsung oleh Bupati Karanganyar, pada 19 Desember 2019, di Semarang. “Dengan adanya prestasi sebagai juara 3 tingkat Provinsi Jawa Tengah, memacu kita semua untuk terus berbuat yang terbaik. Menjadi Karanganyar maju dan tangguh di bidang teknologi informasi,” tandas dia.

Selanjutnya Kasi Pengelolaan Sumber Daya Komunikasi dan Informatika, Diskominfo, Kristiana Dwi K,  menyampaikan evaluasi pelaksanaan PPID tahun 2019. Pihaknya berharap PPID di masing-masing OPD dapat bersinergi untuk memberikan informasi kepada masyarakat. (Mckaranganyar/ Hery Setiawan)