Tiga Unsur Berperan Penting Dalam Pelayaran

:


Oleh MC Kabupaten Kubu Raya, Kamis, 7 Januari 2016 | 13:47 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 3K


Sungai Raya, InfoPublik - Camat Batu Ampar, Supriady menyatakan, ada tiga unsur yang sangat berperan penting dalam melakukan pengawasan dan penertiban terhadap sarana transportasi air baik itu muatan barang maupun penumpang.

“Pertama adalah pemerintah dalam hal ini instansi terkait. Terjun langsung dalam bongkar muat barang dan penumpang dan menertibkan yang bandel,” terangnya, Rabu (6/1).

Kedua, unsur pengusaha menurutnya harus mengambil sikap serius melengkapi sarana dan prasarana transportasinya. “Mereka mesti melengkapi alat keselamatan penumpang di dalam kapalnya. Karena itu sudah menjadi ketentuan dalam sebuah pelayaran,” ujarnya. 

Unsur ketiga, katanya, yakni masyarakat yang notabenenya adalah penumpang. “Harus adanya kesadaran dalam memakai alat keselamatan bagi penumpang kapal,”harapnya.

Ia berharap semua pihak,mulai dari RT, RW, Kades, Camat, aparat keamanan maupun petugas terkait bersama-sama memberikan pemahaman kepada masyarakat untuk menggunakan alat keselamatan pelayaran. (Mc.Kubu Raya/Wulan/Eyv)