FDIKOM UIN Jakarta Gelar Konferensi Internasional Bahas Peran Media dalam Gerakan Sosial Kontemporer

: FDIK UIN Jakarta menggelar Konferensi Internasional bertajuk Contemporary Social Movement In Indonesia: Media And Social Development Perspectives/ foto: UIN Jakarta


Oleh Mukhammad Maulana Fajri, Kamis, 31 Oktober 2024 | 17:45 WIB - Redaktur: Untung S - 183


Jakarta, InfoPublik – Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FDIKOM) Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta menyelenggarakan Seminar dan Konferensi Internasional bertajuk Contemporary Social Movement in Indonesia: Media and Social Development Perspectives yang berlangsung dari 30 Oktober hingga 1 November 2024 di Hotel Kristal, Jakarta Selatan. Acara itu mengangkat isu gerakan sosial kontemporer di Indonesia melalui perspektif media dan pembangunan sosial.

Konferensi itu bertujuan untuk menggali dinamika gerakan sosial di Indonesia, menghadirkan para ahli, akademisi, dan praktisi dari berbagai negara untuk berdiskusi tentang peran media dalam mendukung perkembangan gerakan sosial. Diharapkan, diskusi itu dapat menghasilkan gagasan konstruktif yang mendalam mengenai kontribusi media dalam gerakan sosial yang berdampak pada perubahan sosial.

Dekan FDIKOM UIN Jakarta, Dr. Gun Gun Heryanto, menyatakan bahwa acara ini penting dalam mengeksplorasi kontribusi media, baik digital, sosial, maupun tradisional, terhadap pembangunan sosial dan pemahaman tentang gerakan sosial. “Dalam beberapa tahun terakhir, kita melihat kebangkitan gerakan sosial yang menantang status quo dan memperjuangkan keadilan sosial, hak asasi manusia, kelestarian lingkungan, dan kesetaraan. Media berperan besar dalam mendukung dan memperkuat gerakan-gerakan ini,” jelas Dr. Gun Gun dalam keterangan resmi pada Kamis (31/10/2024).

Wakil Dekan Bidang Akademik FDIKOM, Dr. Fita Fathurokhmah, M.Si., menambahkan bahwa seminar ini juga merupakan wadah untuk merenungkan dampak gerakan sosial dalam memperkuat suara publik dan mendorong perubahan sosial. “Acara ini memberi kesempatan untuk mengkaji bagaimana gerakan sosial memiliki kekuatan besar dalam membentuk masyarakat dan mendukung perubahan yang positif,” ujarnya.

Seminar ini menghadirkan beberapa pakar internasional di bidang media dan gerakan sosial. Pada sesi pertama, Prof. Dr. Elsa Clave dari University of Hamburg, Jerman, membawakan materi tentang gerakan sosial kontemporer di Indonesia dari perspektif media dan pembangunan sosial. Sesi kedua diisi oleh Prof. Ian Buchanan dari University of Wollongong, Australia, yang berbicara mengenai gerakan sosial dalam perspektif humaniora dan budaya. Sesi ketiga mencakup kegiatan Cultural Night, diikuti dengan sesi panel pada hari terakhir yang menampilkan presentasi makalah dan coaching clinic untuk publikasi di jurnal internasional.

Prof. Dr. Rajab Ritonga, M.S., Editor in Chief Jurnal Komunikasi dan Ketua Prodi Doktor Ilmu Komunikasi Universitas Gunadarma, menyampaikan materi terkait publikasi di jurnal bereputasi internasional. Guru Besar Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Padjajaran, Prof. Dr. Atwar Bajari, M.Si., memberikan panduan menulis di jurnal internasional bereputasi. Acara ditutup dengan sesi ulasan artikel oleh Dr. Johanna Debora Imelda, M.A., KaProdi Program Doktor Ilmu Kesejahteraan Sosial Universitas Indonesia.

Diharapkan, konferensi itu dapat memperkuat dialog akademik di lingkungan FDIKOM UIN Jakarta terkait perkembangan gerakan sosial di Indonesia serta menghasilkan rekomendasi untuk mendorong pembangunan sosial yang lebih inklusif dan berkeadilan.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Mukhammad Maulana Fajri
  • Minggu, 20 Oktober 2024 | 17:43 WIB
Rektor UIN Jakarta Dukung Penuh Presiden Prabowo dan Komitmennya untuk Palestina
  • Oleh Mukhammad Maulana Fajri
  • Sabtu, 19 Oktober 2024 | 06:50 WIB
UIN Syarif Hidayatullah Dorong Digitalisasi Pendidikan Tinggi dengan AI dan Green Campus
  • Oleh Wahyu Sudoyo
  • Kamis, 3 Oktober 2024 | 05:37 WIB
Wamenkominfo Dorong Investor untuk Dukung Media Lokal dalam Era Digital
  • Oleh Mukhammad Maulana Fajri
  • Jumat, 27 September 2024 | 06:17 WIB
Fikes UIN Jakarta Lantik 83 Ners Baru, Siap Mengabdi untuk Kesehatan Masyarakat