Menko PMK Tinjau RSUD OKU Timur

: Menko PMK Muhadir Effendy meninjau RSUD OKU Timur/Foto: Kemenko PMK


Oleh Putri, Kamis, 29 Februari 2024 | 19:15 WIB - Redaktur: Untung S - 162


Jakarta, InfoPublik - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy meninjau Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur, di Kecamatan Belitang, Kabupaten OKU Timur.

Pada kunjungannya Rabu (28/8/2024), Menko PMK Muhadjir mendapatkan laporan dari Direktur RSUD OKU Timur Sugiharto bahwa pelayanan yang telah dilakukan oleh RSUD mencakup pelayanan IGD, pelayanan rawat jalan, pelayanan bedah, pelayanan penunjang medik, dan pelayanan terpadu lainnya.

"Berdasarkan laporan Direktur RSUD juga didapatkan bahwa masih terdapat kendala dan hambatan dalam operasional RS seperti alat kesehatan yang masih perlu bantuan, di mana saat ini masih terbatas," kata Menko PMK Muhadjir melalui keterangan resmi yang diterima InfoPublik Kamis (29/2/2024).

Lanjutnya, kendala lainnya yaitu kebutuhan alat-alat pendukung lainnya seperti peralatan laboratorium, ICU dan peralatan bedah. Menko Muhadjir menyampaikan akan membawa permasalahan masih kurangnya operasional RSUD OKU Timur kepada Kemenkes supaya bisa mendapatkan perhatian lebih.

Ia juga mengatakan akan mengusulkan tambahan fasilitas yang lebih memadai mulai dari CT Scan, Cath Lab, dan penambahan fasilitas unit Hemodialisis karena kebutuhan cuci darah di sina masih sangat tinggi.

Selain itu kendala yang dihadapi oleh RSUD adalah keberadaan SDM terutama dokter spesialis yang masih terbatas. Menko Muhadjir juga mengharapkan SDM dokter lokal bisa mengembangkan potensinya dan terus belajar sampai bisa menjadi spesialis dan bisa mengisi posisi profesional.

"Karena dokter spesialisnya masih sangat kurang dan dokternya di sini masih muda-muda saya kira masih peluang untuk belajar serius untuk meningkatkan kemampuan profesionalnya masih bisa diharapkan banyak," kata Menko PMK Muhadjir.

RSUD OKU Timur merupakan RS Tipe C yang menjadi rujukan utama untuk Kabupaten OKU Timur dan kabupaten di sekitar OKU Timur. Terdapat fasilitas yang sudah cukup memadai seperti laboratorium, farmasi, radiologi, dan juga sudah terdapat pelayanan Hemodialisis atau cuci darah.

Ia juga akan menyampaikan kepada Kemenkes untuk meningkatkan RSUD OKU dari Tipe C menjadi tipe yang lebih baik tingkatnya, supaya operasional RS sakim lebih diperhatikan dan lebih baik. Menko PMK juga menyerahkan bantuan obat-obatan secara simbolis untuk operasional RS.

 

 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Putri
  • Sabtu, 9 November 2024 | 06:25 WIB
Menko PMK Pratikno: Inovasi Kesehatan Kunci Membangun SDM Unggul
  • Oleh Putri
  • Jumat, 8 November 2024 | 18:00 WIB
Menko PM Minta Pemerintah Daerah Perkuat Pemberdayaan Masyarakat
  • Oleh Putri
  • Jumat, 8 November 2024 | 17:55 WIB
Dukung Kemandirian Bidang Kesehatan, Kemenkes Gelar HAI Fest
  • Oleh Putri
  • Jumat, 8 November 2024 | 08:21 WIB
DPR RI Apresiasi Strategi KemenKop Perbaiki Citra Koperasi