Perekaman E-KTP di DKI Ditargetkan Rampung Sebelum Februari 2017

:


Oleh G. Suranto, Rabu, 2 November 2016 | 14:35 WIB - Redaktur: R. Mustakim - 901


Jakarta, InfoPublik - Pelaksana Tugas Gubernur DKI Jakarta Sumarsono menargetkan sebelum Februari 2017, semua warga sudah melakukan perekaman e-KTP. Walaupun diperkirakan masih banyak warga yang belum melakukan perekaman.

“Saya akan memastikan bahwa sebelum Februari 2017 atau sebelum mencoblos semua sudah terekam,” kata Sumarsono di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (2/11).

Disebutkan, walaupun masih banyak warga DKI Jakarta yang belum melakukan perekaman e-KTP, dirinya meminta kepada Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Jakarta untuk melakukan pencatatan kepada warga yang akan memberikan hak suaranya pada Pilkada 2017 mendatang. Hal itu bertujuan agar mereka terdaftar dalam Daftar Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4). “Kalau yang sekarang ini prosesnya yang penting masuk DP4 dulu,” paparnya.

Selain itu, lanjut dia, terkendalanya stok dan pasokan blanko menjadi faktor utama  kendala dalam pencetakan e-KTP. Blanko e-KTP selama ini disuplai dari Kemendari, sehingga warga yang sudah melakukan perekaman, belum bisa langsung dilakukan pencetakan.

Untuk itu, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil DKI agar memberikan surat keterangan kepada warga yang belum merekam e-KTP. “Kalau blanko belum karena terkait kesiapan Kemendagri Pusat, minimum Kadis Dukcapil memberikan surat keterangan yang bisa berlaku. Jadi tidak ada masalah soal itu,” ungkapnya.