Tiga Rute Internasional Garuda Indonesia Tambah Frekuensi Penerbangannya ke Bali

: Armada pesawat Garuda Indonesia. Foto : Garuda Indonesia


Oleh Dian Thenniarti, Kamis, 11 Juli 2024 | 11:07 WIB - Redaktur: Taofiq Rauf - 296


Jakarta, InfoPublik - Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia (Garuda) meningkatkan frekuensi penerbangan internasionalnya untuk rute penerbangan dari dan menuju Bali dari berbagai kota internasional di Australia dan Korea Selatan, seperti Sydney, Melbourne, dan Seoul.

Peningkatan frekuensi penerbangan internasional menjadi setiap hari (daily flight) tersebut berlangsung secara bertahap mulai awal Juli 2024 di sejumlah rute (pulang pergi/PP) yaitu Denpasar – Sydney (dari sebelumnya 5 kali per minggu) efektif mulai 1 Juli 2024; Denpasar – Melbourne (dari sebelumnya 5 kali per minggu) efektif mulai 4 Juli 2024; dan Denpasar – Seoul (dari sebelumnya 4 kali per minggu) efektif mulai 6 Juli 2024 mendatang yang akan dioperasikan dengan armada widebody Airbus 330-300.

"Upaya penambahan frekuensi penerbangan internasional dari dan menuju Denpasar kali ini selaras dengan demand yang terus tumbuh positif, sebagaimana total kunjungan wisatawan mancanegara di antaranya didominasi oleh wisatawan asal Australia dan Korea Selatan dalam rangka menikmati waktu libur mereka di salah satu destinasi favorit mereka yaitu Bali," ujar Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra sebagaimana dikutip InfoPublik pada Kamis (11/7/2024).

Di sisi lain, Irfan berharap, dengan adanya peningkatan frekuensi penerbangan internasional direct flight setiap harinya tersebut, akan menjadi sebuah nilai tambah layanan tersendiri bagi para pengguna jasa Garuda, khususnya dalam mengatur rencana perjalanan secara lebih fleksibel.

"Kiranya langkah yang dilakukan oleh perusahaan juga dapat berkesinambungan dengan upaya pemerintah dalam mewujudkan target kunjungan hingga 7 juta wisatawan mancanegara ke Bali di sepanjang 2024," ucapnya.

Meningkatnya jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ke Bali pada 2024, turut mencatatkan performa kinerja operasional yang positif untuk penerbangan internasional Garuda dari dan menuju Denpasar yakni pada rute-rute Denpasar – Singapura pp, Denpasar – Sydney pp, Denpasar – Tokyo, Narita pp, Denpasar – Incheon, Seoul pp, Denpasar – Melbourne pp, Denpasar – Manado – Tokyo, Narita, Denpasar, di mana secara keseluruhan jumlah penumpang yang berhasil diangkut pada semester I-2024 tumbuh hingga 155 persen atau sebanyak 233 ribu penumpang dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya yakni sekitar 91 ribu penumpang.

Sementara itu, sejalan dengan jumlah peningkatan penumpang tersebut, frekuensi penerbangan rute internasional dari hub Denpasar sepanjang semester I-2024 juga tumbuh signifikan hingga 111 persen atau mencapai 1.347 penerbangan dibandingkan dengan tahun sebelumnya di periode yang sama yakni 639 penerbangan.

Lebih lanjut, dalam penguatan jaringan penerbangan Garuda pada hub Denpasar sebagai salah satu penghubung ke berbagai destinasi lainnya di wilayah Indonesia Timur, perusahaan juga turut meningkatkan frekuensi penerbangan untuk tujuan ke beberapa rute domestik (pulang pergi/PP) menjadi setiap hari (daily flight) yaitu di antaranya Denpasar – Yogyakarta (dari sebelumnya 5 kali per minggu) dan Denpasar – Surabaya (dari sebelumnya 5 kali per minggu) yang akan efektif beroperasi mulai Agustus 2024 mendatang dengan menggunakan armada narrow body Boeing 737-800 NG.

"Perkembangan positif yang dilakukan oleh Garuda saat ini kiranya tidak hanya akan mendorong langkah pemulihan kinerja perusahaan pasca restrukturisasi, tetapi juga mampu untuk berkontribusi terhadap pergerakan roda perekonomian nasional terutama dari aspek pariwisata nasional yang semakin unggul," tutup Irfan.

 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Dian Thenniarti
  • Sabtu, 27 Juli 2024 | 11:22 WIB
KCI Kerja Sama Perawatan Sarana Kereta Api dengan Depo KRL Solo Jebres
  • Oleh Dian Thenniarti
  • Sabtu, 27 Juli 2024 | 11:20 WIB
Antarkan 290 Ribu Jemaah, DAMRI Sukses Layani Angkutan Haji 2024
  • Oleh Dian Thenniarti
  • Jumat, 26 Juli 2024 | 20:11 WIB
Jadi Titik Rawan Kecelakaan Lalu lintas KAI Tutup 127 Perlintasan Sebidang
  • Oleh Dian Thenniarti
  • Jumat, 26 Juli 2024 | 19:44 WIB
Pelindo Beri Edukasi Pilah Pilih Sampah pada Generasi Muda
  • Oleh Dian Thenniarti
  • Jumat, 26 Juli 2024 | 13:23 WIB
KPAI dan PPATK Bersinergi Lindungi Anak dari Tindak Pidana Pencucian Uang
  • Oleh Wandi
  • Kamis, 25 Juli 2024 | 21:07 WIB
Penyelenggaraan Ibadah Haji 1445 H/2024 M Sukses dan Lancar
  • Oleh Dian Thenniarti
  • Kamis, 25 Juli 2024 | 17:06 WIB
Kemenhub Sosialisasikan Peraturan Penanganan Bagasi Tercatat