Setya Novanto Akhirnya Penuhi Panggilan Kejagung

:


Oleh Jhon Rico, Kamis, 4 Februari 2016 | 15:56 WIB - Redaktur: Gusti Andry - 171


Jakarta, InfoPublik- Mantan ketua DPR Setya Novanto (Setnov) akhirnya mendatangi Kejaksaan Agung (Kejagung) untuk dimintai keterangannya terkait kasus pemufakatan jahat.

"Ini pemeriksaan awal. Yang pasti kami sudah siap sejak dulu‎ untuk memeriksa," ujar Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus Kejagung, Arminsyah di Jakarta, Kamis (4/1).

Menurut dia, Setnov diperiksa terkait pertemuannya dengan Direktur PT Freeport Indonesia Maroef Sjamsoeddin dan pengusaha Riza Chalid perihal perpanjangan kontrak PT Freeport.

Sebelumnya, Setya Novanto pernah mangkir dari pemeriksaan tim penyidik Kejagung. Setnov datang ke Kompleks Korps Adhyaksa pukul 08.04 WIB. Dia datang seorang diri tanpa didampingi kuasa hukum.

Dalam kasus ini, Kejagung juga telah memeriksa Presiden Direktur PT Freeport Indonesia Maroef Sjamsoeddin. Keterangan bos Freeport itu untuk mengetahui peran masing-masing yang disebut dalam rekaman yakni Ketua DPR Setya Novanto dan pengusaha Riza Chalid.