SPBU di Tanjungpinang Kembali Layani Pertalite, Pertamina Pastikan Stok Aman

: Ilustrasi suasana SPBU di Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau. (ANTARA/Nurjali)


Oleh Eko Budiono, Senin, 9 September 2024 | 13:37 WIB - Redaktur: Untung S - 289


Jakarta, InfoPublik – PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) memastikan bahwa tujuh stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), yang melayani bahan bakar Pertalite, kini sudah kembali beroperasi dan melayani masyarakat dengan normal. Hal ini disampaikan oleh Area Manager Communication, Relations, & CSR PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut, Susanto August Satria, melalui keterangan resmi yang dilansir oleh ANTARA pada Senin (9/9/2024).

"Kami berkomitmen untuk terus melakukan berbagai upaya perbaikan guna memastikan pelayanan berjalan lancar dan kebutuhan masyarakat akan Pertalite terpenuhi," ungkap Susanto.

Ia menambahkan bahwa sejumlah langkah perbaikan telah diambil untuk memastikan kualitas dan kuantitas produk Pertalite yang didistribusikan sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Langkah ini penting untuk menjamin bahwa produk yang diterima masyarakat memenuhi standar yang telah ditetapkan oleh Pertamina.

Susanto juga menegaskan bahwa gangguan yang sempat terjadi di layanan pengisian Pertalite di SPBU Tanjungpinang tidak berkaitan dengan pembatasan pendistribusian. "Kami pastikan tidak ada pembatasan pendistribusian Pertalite di wilayah Kepri, jadi masyarakat tidak perlu khawatir atau melakukan panic buying. Stok Pertalite kami pastikan aman," lanjutnya.

Sebelumnya, layanan pengisian Pertalite di beberapa SPBU di Tanjungpinang sempat berhenti beroperasi sejak Kamis (5/9/2024), yang menyebabkan antrean panjang di sejumlah SPBU di wilayah tersebut. Namun, Pertamina bergerak cepat untuk mengatasi masalah ini dan mengembalikan pelayanan seperti semula.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Selasa, 19 November 2024 | 09:43 WIB
Stok BBM di Maluku Utara Aman, Pertamina Pastikan Pasokan Cukup Hingga 20 Hari
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Selasa, 19 November 2024 | 09:49 WIB
Stok Minyak Tanah di Maluku Utara Aman, Pertamina Pastikan Distribusi Lancar
  • Oleh Eko Budiono
  • Kamis, 14 November 2024 | 11:51 WIB
Pertamina Patra Niaga Tindak Tegas SPBU di Yogyakarta yang Melanggar Aturan
  • Oleh Eko Budiono
  • Jumat, 8 November 2024 | 12:46 WIB
BPH Migas Ajak Mahasiswa Berperan Aktif Cegah Penyalahgunaan BBM Subsidi
  • Oleh Eko Budiono
  • Jumat, 1 November 2024 | 20:11 WIB
Kementerian ESDM Siapkan Dua Opsi Penyaluran Subsidi BBM dan Listrik