Kopi Susu Gula Aren, Pilihan Favorit Delegasi di HLF MSP dan IAF Bali 2024

: Suasana The Gade Coffee and Gold di Media Center High Level Forum-Multi Stakeholder Partnership dan Indonesia-Africa Forum ke-2, Bali Nusa Dua Convention Center, Senin (2/9/2024). Foto: InfoPublik/Eko Budiono


Oleh Eko Budiono, Senin, 2 September 2024 | 12:29 WIB - Redaktur: Untung S - 203


Nusa Dua, InfoPublik - Minuman kopi susu gula aren menjadi favorit utama para delegasi dalam acara Forum Tingkat Tinggi Kemitraan Multipihak (High-Level Forum on Multi-Stakeholder Partnerships) dan Indonesia-Africa Forum (IAF) ke-2 yang digelar di Nusa Dua, Bali, pada 1-3 September 2024.

Menurut Sindu, pramusaji di The Gade Coffee and Gold yang beroperasi di Media Center Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), kopi dengan gula aren itu diminati karena rasa dan aromanya yang kuat.

"Sudah dua hari sejak Minggu (1/9/2024), sebagian besar peserta atau delegasi IAF memesan kopi susu gula aren," ujar Sindu kepada InfoPublik, Senin (2/9/2024).

The Gade Coffee mulai buka sekitar pukul 08.00 WITA dan melayani para delegasi hingga pukul 21.00 WITA. “Biasanya delegasi mulai ramai memesan kopi siang hari,” tambahnya.

Pantauan InfoPublik pada pukul 12.30 WITA menunjukkan bahwa kedai kopi ini mulai dipadati delegasi yang mencari cita rasa khas dari kopi gula aren.

Popularitas kopi susu gula aren di kalangan delegasi mencerminkan selera modern yang memadukan tradisi dan inovasi dalam menikmati kopi. Tidak hanya menyajikan pengalaman rasa yang unik, minuman itu juga dikenal memiliki beberapa manfaat kesehatan.

Kopi mengandung kafein yang dapat meningkatkan energi dan fokus, sementara gula aren dikenal memiliki indeks glikemik yang lebih rendah daripada gula putih, sehingga lebih aman bagi mereka yang harus memantau kadar gula darah. Selain itu, kombinasi kopi dan gula aren kaya akan antioksidan, yang berperan penting dalam melawan radikal bebas dan menjaga kesehatan tubuh.

Selain manfaat-manfaat ini, kopi susu juga dikaitkan dengan perlindungan kesehatan hati, dengan beberapa penelitian menunjukkan bahwa konsumsi kopi dapat mengurangi risiko penyakit serius seperti sirosis hati.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB HULU SUNGAI UTARA
  • Sabtu, 23 November 2024 | 17:55 WIB
Peduli Kesehatan Perempuan, TP PKK HSU Galakkan Iva Tes dan Sadanis
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Rabu, 20 November 2024 | 08:06 WIB
Puskesmas Awayan Gelar Lokakarya Mini dan Forum Komunikasi Publik
  • Oleh MC KAB GAYO LUES
  • Selasa, 19 November 2024 | 20:20 WIB
Peringatan HKN 2024, Puskesmas dan Tenaga Medis di Gayo Lues Terima Penghargaan
  • Oleh MC KOTA JAMBI
  • Senin, 18 November 2024 | 10:52 WIB
Gelar World Diabetes Day 2024, Pemkot Kampanyekan Pola Hidup Sehat
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Minggu, 17 November 2024 | 10:05 WIB
Peran Posyandu Mendeteksi dan Mencegah Balita Stunting
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Minggu, 17 November 2024 | 10:06 WIB
Layanan Deteksi Dini Penyakit dan Perawatan Kesehatan Gratis untuk Kelompok Rentan