:
Oleh MC PROV BANGKA BELITUNG, Jumat, 19 Oktober 2018 | 08:54 WIB - Redaktur: Kusnadi - 418
Lombok Utara, InfoPublik - Gubernur Babel, Erzaldi Rosman melakukan peninjauan ke lokasi pembangunan masjid yang ada di Dusun Murjumeneng Desa Sokong dan Masjid Baiturrahman Desa Jukong, yang keduanya berada di Kecamatan Tanjung Kabupaten Lombok Utara, Kamis (18/10).
Erzaldi Rosman mengutarakan Pemerintahan Provinsi Babel sangat peduli atas kondisi masyarakat yang terkena gempa di Lombok, sehingga masyarakat yang terkenal imbas gempa dapat terbantu.
Erzaldi juga mengatakan saat terjadinya gempa pemerintah provinsi melalui BPBD Babel telah melakukan peninjauan ke lokasi gempa dan setelah melakukan analisa, maka ditetapkan 2 lokasi yang perlu mendapat perhatian khusus terkait tempat ibadah yaitu pembangunan masjid yang ada di desa sokong dan desa jukong.
Ia menegaskan ditetapkannya 2 lokasi tersebut merupakan wilayah yang sulit dijangkau dan kondisi yang rusak parah.
"Saya tugaskan BPBD, cari lokasi yang terkena gempa dan yang sulit untuk dijangkau " tegas Erzaldi.
Kemudian Erzaldi berharap masyarakat untuk segera bangkit dalam meneruskan kehidupan ini sehingga anak-anak dan segala aktifitas kehidupan dapat berjalan dengan normal.
Lanjut Erzaldi, ia berkeinginan agar masyarakat yang terimbas gempa tersebut untuk bangkit kembali sehingga trauma gempa yang dialami dapat diatasi dengan segera.
Selain itu Erzaldi berpesan agar masyarakat dapat mengembalikan kondisi mereka segera dan jangan banyak mengeluh, kekompakan dijaga dan empati kita dijaga pula.
Terkait dengan bantuan pembangunan masjid Erzaldi berpesan agar dapat memakmurkan masjid dan jangan jadikan menjadi tempat untuk bermain catur dan lain sebagainnya .
Tampak hadir Kepala BPBD Babel Mikron Antariksa, Kepala.PGRI Provinsi Babel beserta rombongan.
Sementara itu Kepala Dusun Muhammad Zakirudin mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Babel atas kepedulian dan bantuan yang telah diberikan bagi warga Lombok Utara.
"Kami mengucapkan terima kasih atas kepedulian dan bantuan yang telah diberikan Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung kepada kami " ungkap Zakirudin. (MC Babel/Sentosa/hs/Kus).