KPU Morotai Sortir Kembali Surat Suara Pemilu 2024 Sebelum Didistribusi

: PEMILU: Proses sortir dan lipat surat suara yang dilakukan KPU Pulau Morotai


Oleh MC KOTA TIDORE, Rabu, 31 Januari 2024 | 12:46 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 116


Morotai, InfoPublik - KPU Pulau Morotai akan melakukan hitung dan sortir surat suara, sebelum didistribusi.

Proses itu disampaikan Kasubbag Keuangan Umum dan Logistik KPU Pulau Morotai, Muflih, Selasa (30/1/2024). Tujuan dari hal ini adalah, memastikan surat suara yang didistribusikan lengkap atau tidak kurang.

"Surat suara yang kita distribusi ini, untuk 6 kecamatan di Pulau Morotai. Sambil kita menunggu yang kurang. Karena rencana 10 Februari 2024 kita dahulukan ke kecamatan yang jauh, "katanya.

Itu bukan tanpa alasan, kata Muflih, sebab sebelum dimasukkan ke dalam kotak suara.

Pihaknya memastikan terlebih dahulu, karena petinya langsung disegel.

"Kita cek dulu sebelum distribusi, supaya bisa diketahui mana yang kurang. Karena itu dilengkapi, kemudian dibungkus sebelum disegel, "jelasnya.

Selanjutnya, untuk dibuka saat tiba di kecamatan, nanti tunggu keputusan dari komisioner, atau seperti apa.

"Jadi ini hanya sortir untuk dilengkapi saja, jika ada yang kurang, kita tambahkan, "sambungnya.

Proses ini akan berlangsung empat hari, sambil menunggu tambahan surat suara rusak dari KPU Maluku Utara.

"Kita lakukan proses ini dengan hati-hati, sebab surat suara banyak yang kurang, "tandasnya. (*)

 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Senin, 23 September 2024 | 11:59 WIB
KPU Halmahera Barat Tetapkan 89.900 Pemilih dalam DPT Pilkada Serentak 2024
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Senin, 23 September 2024 | 13:47 WIB
KPU Maluku Utara Tetapkan 942.076 Pemilih dalam DPT Pilkada Serentak 2024
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Senin, 23 September 2024 | 14:11 WIB
KPU Tidore Buka Perekrutan 1.651 Anggota KPPS untuk Pilkada Serentak 2024
  • Oleh Eko Budiono
  • Sabtu, 21 September 2024 | 17:44 WIB
KPU Harapkan DPR-DPD Perkuat Nilai Kebangsaan
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Minggu, 22 September 2024 | 23:52 WIB
Atlet Kempo Maluku Utara Raih Medali Emas di Kejuaraan Nasional Menkumham Cup II
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Minggu, 22 September 2024 | 23:59 WIB
DPRD Maluku Utara Tuntaskan Ranperda Tata Ruang Wilayah Sebelum Akhir Masa Jabatan