- Oleh MC PROV JAWA TIMUR
- Selasa, 22 April 2025 | 17:12 WIB
: Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, menggelar Halalbihalal Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriyah dengan puluhan ribu Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemprov Jatim di Jatim Expo, Surabaya, pada Selasa (8/5/2025). Dalam acara tersebut, Gubernur Khofifah memberikan semangat kepada para ASN untuk terus meningkatkan kinerja demi kemajuan provinsi. - Foto: Mc.Jatim
Oleh MC PROV JAWA TIMUR, Rabu, 9 April 2025 | 03:06 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 184
Surabaya, InfoPublik- Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, menggelar Halalbihalal Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriyah dengan puluhan ribu Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemprov Jatim di Jatim Expo, Surabaya, pada Selasa (8/5/2025). Dalam acara tersebut, Gubernur Khofifah memberikan semangat kepada para ASN untuk terus meningkatkan kinerja demi kemajuan provinsi.
Khofifah yang didampingi Wakil Gubernur, Emil Elestianto Dardak dan Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur, Adhy Karyono menyampaikan beberapa hal. Khususnya terkait program Nawa Bhakti Satya 2 dan Gerbang Baru Nusantara.
Khofifah Indar Parawansa mengajak untuk membangun kepercayaan diri dalam bekerja dan melayani. “Allah sesuai dengan prasangka hamba-Nya. Jangan pernah merasa tidak mampu. Jika kita yakin dan berpikir positif, insyaAllah jalan akan terbuka,” katanya penuh semangat.
Ia juga mengutip pesan dari KH Mohammad Nuh bahwa umat harus sadar sedang mengalami defisit kebaikan, sehingga Halalbihalal ini menjadi momen refleksi bersama untuk terus memperbaiki diri dan memperkuat semangat pelayanan publik.
Saat ini hampir seluruh negara di dunia mengalami krisis. Termasuk Indonesia, khususnya akan berdampak pada Jatim. Menurutnya, dinamika yang terjadi di dunia saat ini memberikan kemhawatiran potensi kontraksi ekonomi, kontraksi sosial, kontraksi budaya, bahkan kontraksi pertahanan dan keamanan.
"Saya ingin kita bangun sinergitas, bangun kolaborasi yang kuat. Saya ingin semua melakukan inovasi yang bisa menembus berbagai produktivitas yang bisa kita tingkatkan,"imbuhnya.
Untuk itu, ia menekankan perlu adanya peningkatan indeks kinerja yang dilakukan oleh seluruh ASN pemprov untuk bisa menghasilkan inovasi baru yang berdampak bagi masyarakat. Apalagi, saat ini dihadapi dengan kebijakan efisiensi.
Gubernur perempuan pertama di Jatim itu menjelaskan, bahwa efisiensi merupakan sebuah keniscayaan. Bahkan, kini efisiensi telah dilakukan oleh banyak negara. Di sisi lain, pemprov juga harus mencari sumber PAD baru untuk meningkatkan pemasukan daerah. "Saya minta seluruh Kepala OPD, tim pengawas, tim administrator, kepala sekolah, ayo kita hitung kembali kinerja agar tidak turun tapi efisiensi bisa kita lakukan," ujarnya.
Acara ini menjadi momen istimewa yang menghadirkan sekitar 10.000 ASN dari berbagai instansi Pemprov Jatim. Tak hanya dihadiri jajaran pemerintahan, Halal Bihalal kali ini juga turut mengundang tokoh nasional Prof. Dr. Ir. KH Mohammad Nuh, DEA, Syuriah PBNU periode 2022–2027, yang memberikan tausiyah penuh hikmah dan motivasi spiritual.
Acara ini juga menghadirkan Qori cilik berbakat, Fathir Zulfiyan Alfi yang menjadi juara MTQ ke-30 Jatim dengan membacakan lantunan ayat suci Al Quran surat Lukman 12-15. Selain itu juga ada penampilan pelukis pasir Angela Roseli, yang melukis live bertema “Jawa Timur Gerbang Baru Nusantara”, serta penampilan musik religi oleh Padang Howo Group yang mengajak bersholawat bersama dan Gelak tawa hadir lewat aksi kocak dari pelawak senior Kirun dan Percil. (MC Prov Jatim /hjr-mad/eyv)