Rabu, 19 Maret 2025 8:10:53

Diskominfo Jatim Siap Berbagi Ramadan dan Beri Penghargaan Best Employee Januari

: Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Jawa Timur menggelar apel pagi rutin yang dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Kominfo, Sherlita Ratna Dewi Agustin,Senin (17/3/2025). - Foto: Mc.Jatim


Oleh MC PROV JAWA TIMUR, Senin, 17 Maret 2025 | 12:53 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 72


Surabaya, InfoPublik - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Jawa Timur menggelar apel rutin dipimpin Kepala Diskominfo Jatim, Sherlita Ratna Dewi Agustin, pada Senin (17/3/2025).

Dalam apel tersebut, Sherlita mengumumkan pihaknya akan mengadakan kegiatan bagi-bagi bingkisan Ramadan yang penuh berkah.

“Seperti tahun-tahun sebelumnya, setiap kali Ramadan, Diskominfo berbagi kebahagiaan dengan masyarakat sekitar Diskominfo Jatim. Untuk itu, kami akan memberikan bingkisan kepada masyarakat sebagai bentuk rasa syukur,” ujarnya dalam sambutannya.

Selain itu, ia juga mengajak seluruh pegawai untuk memanfaatkan momentum Ramadan ini dengan menyisihkan sebagian rejekinya untuk masyarakat sekitar dalam kegiatan bagi-bagi bingkisan Ramadan. Ia berharap Ramadan dapat meningkatkan semangat kerja, baik dalam pelayanan publik maupun dalam menjalankan tugas sehari-hari.

"Kami berharap semangat Ramadan bisa membawa dampak positif bagi kita semua, meningkatkan produktivitas, dan mempererat tali silaturahmi antar pegawai," tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Diskominfo Jatim juga memberikan penghargaan "Best Employee" kepada pegawai yang menunjukkan dedikasi dan kinerja luar biasa. Penghargaan "Best EmployeeJanuari diberikan kepada Kepala Bidang Persandian dan Keamanan Informasi, Achmad Fadlil Chusni; Analis Kebijakan Ahli Muda, Tugirin; Statistik Ahli Pratama, Laillatus Syarifah; dan Pengolah Data dan Informasi, Indriyanti Tri Wulandari.

Apel pagi tersebut diikuti dengan penuh antusias oleh seluruh pegawai Diskominfo Jatim. Sebagai penutup, Sherlita mengingatkan seluruh pegawai untuk selalu menjaga kesehatan dan semangat bekerja, serta mempererat hubungan antar sesama di bulan yang penuh berkah ini.(MC Prov Jatim /hjr-mad/eyv)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Rabu, 19 Maret 2025 | 15:09 WIB
Santri PPM Syafiurrohman Jember Berbagi Takjil untuk Pengguna Jalan
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Rabu, 19 Maret 2025 | 14:21 WIB
Telkom Naikkan Kapasitas Jaringan Menjadi 58,4 Tbps atau 11 Persen
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Rabu, 19 Maret 2025 | 14:16 WIB
Rekor MURI Tercatat, LPTQ Jatim Berkontribusi dalam Penulisan Mushaf Nusantara