- Oleh MC KAB BATANG
- Senin, 14 April 2025 | 10:32 WIB
© 2023 - Portal Berita InfoPublik.
: Bupati Batang M. Faiz Kurniawan (tengah), meninjau GPM di halaman Dispaperta Kabupaten Batang.
Oleh MC KAB BATANG, Jumat, 14 Maret 2025 | 13:43 WIB - Redaktur: Untung S - 171
Batang, InfoPublik – Bupati Batang, M. Faiz Kurniawan, mengunjungi Gerakan Pangan Murah (GPM) yang digelar oleh Dinas Pangan dan Pertanian (Dispaperta). GPM ini menawarkan berbagai kebutuhan pokok dengan harga lebih murah dibandingkan di pasar. Kegiatan ini digelar dalam rangka memenuhi kebutuhan masyarakat selama bulan Ramadan.
“Saya sangat senang ada kegiatan GPM yang dilakukan Dispaperta dalam suasana bulan Ramadan. Akses hasil pertanian yang terjangkau sangat diperlukan masyarakat,” kata Faiz usai meninjau GPM di halaman Kantor Dispaperta Batang, Jumat (14/3/2025).
Faiz menjelaskan bahwa GPM tidak hanya membantu masyarakat mendapatkan bahan pokok dengan harga terjangkau, tetapi juga berperan dalam menstabilkan harga di pasar. “Hal ini pasti akan membantu stabilkan harga yang ada di pasar. Awalnya, harga di pasar mau naik, tetapi karena adanya GPM, harga tidak naik. Ini dampak positif dari antusiasme masyarakat yang besar,” ujarnya.
Ia juga membeli beberapa kebutuhan pokok di GPM untuk meyakinkan masyarakat bahwa kualitas produk yang dijual terjamin. “Saya sengaja membeli beberapa kebutuhan pokok di sini agar masyarakat yakin bahwa kualitasnya bagus,” tambahnya.
Faiz menyebutkan bahwa GPM merupakan salah satu cara untuk menurunkan angka inflasi selama bulan Ramadan di Kabupaten Batang. Kegiatan ini digelar setiap hari Jumat dan menawarkan berbagai produk pertanian seperti sayuran, daging, telur, dan buah-buahan.
“Produk-produk pertanian yang dijual di sini banyak sekali, seperti sayuran, daging, telur, dan buah-buahan. Apalagi, yang dijual merupakan hasil produksi sendiri melalui Kelompok Wanita Tani (KWT). Mereka hanya perlu melakukan pengemasan sedikit, dan kami membuka akses pemasarannya,” jelasnya.
Bupati Batang berharap agar kegiatan seperti GPM tidak hanya ada selama bulan Ramadan, tetapi juga berlanjut di bulan-bulan biasa. “Semoga kegiatan seperti ini akan selalu ada, tidak hanya pada bulan Ramadan saja, tapi juga di bulan-bulan biasa. Ini sangat bermanfaat bagi masyarakat,” ujarnya.
Kepala Dispaperta Batang, Sutadi Ronodipuro, menyampaikan bahwa GPM merupakan salah satu upaya pengamanan harga pangan. “Masuk bulan Ramadan, pastinya kami ingin harga-harga kebutuhan pokok bisa stabil. Selain itu, semua komoditas pertanian bisa semakin ditingkatkan,” ujarnya.
Ia juga berharap agar harga beli di sektor pertanian tetap terjaga sehingga hasilnya bisa dinikmati oleh petani. “Kami ingin petani juga merasakan manfaat dari kegiatan ini,” tambah Sutadi. (MC Batang, Jateng/Roza/Jumadi)