Selasa, 25 Maret 2025 18:6:11

Pemkab Kubu Raya Gelar Rakor Penanggulangan Banjir

: Bupati Kubu Raya Sujiwo pada Senin, (10/3/2025) mengatakan kami akan mengambil langkah-langkah strategis yaitu mensuplay makanan berat berupa nasi bungkus untuk masyarakat yang terdampak banjir di Kecamatan Sungai Ambawang. - Foto: Mc.Kubu Raya


Oleh MC KAB KUBU RAYA, Senin, 10 Maret 2025 | 19:14 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 162


Sungai Raya, InfPublik   -  Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar Rapat Pembahasan Penanganan Bencana Banjir yang dipimpin oleh Bupati Kubu Raya Sujiwo dan Kapolres Kubu Raya AKBP Wahyu Jati Wibowo di ruang rapat kantor bupati Kubu Raya pada Senin, (10/3/2025).

Bupati Kubu Raya Sujiwo mengatakan kami akan mengambil langkah-langkah strategis yaitu mensuplay makanan berat berupa nasi bungkus untuk masyarakat yang terdampak banjir di Kecamatan Sungai Ambawang.

“Selain mensuplai nasi, kita akan menyiapkan 15 perahu karet di lokasi banjir yang debit airnya tinggi, akan mendirikan posko sesuai kebutuhan," jelasnya.

Ia juga menambahkan terkait pos kesehatan akan diusahakan dan berkolaborasi dengan Polda Kalbar sebagai tenaga kesehatan, perlengkapan dan sebagai penyedia obat-obatan.

"Pemerintah Kubu Raya akan mengambil langkah cepat demi kepentingan masyarakat,"imbuhnya.

Hadir dalam rapat tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Kubu Raya, Asisten Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten Kubu Raya, Dandim 1207/Pontianak, Danyon Pelopor Brimob B, Danden Harnud 473/Kopasgad, Kepala OPD Kabupaten Kubu Raya dan tamu undangan lainnya. (Nining/pendi/mc kuburaya/eyv)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB KUBU RAYA
  • Selasa, 25 Maret 2025 | 01:10 WIB
Pemkab Kubu Raya - TNI Bahas Infrastruktur Jalan
  • Oleh MC KAB KUBU RAYA
  • Senin, 24 Maret 2025 | 15:20 WIB
Bupati Kubu Raya Lakukan Safari Ramadan di Lapas
  • Oleh MC KAB KUBU RAYA
  • Minggu, 23 Maret 2025 | 02:52 WIB
Bupati Kubu Raya: Dekatkan Layanan Masyarakat melalui Safari Ramadan