- Oleh MC KAB PANGKAJENE DAN KEPULAUAN
- Selasa, 19 November 2024 | 08:48 WIB
: Dinas Kesehatan Kabupaten Pangkep meraih sejumlah penghargaan di Hari Kesehatan Nasional ke-60 tahun, yang diserahkan langsung di rumah jabatan Gubernur Sulawesi Selatan pada Jumat (15/11/2024). (Foto: istimewa)
Oleh MC KAB PANGKAJENE DAN KEPULAUAN, Selasa, 19 November 2024 | 10:49 WIB - Redaktur: Bonny Dwifriansyah - 136
Pangkep, InfoPublik -- Dinas Kesehatan Kabupaten Pangkep meraih sejumlah penghargaan di Hari Kesehatan Nasional yang ke-60 tahun, yang diserahkan langsung di rumah jabatan Gubernur Sulawesi Selatan pada Jumat (15/11/2024).
"Ini merupakan apresiasi dan hasil dari kinerja dan prestasi yang telah dilakukan teman-teman kesehatan," kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pangkep, Hj. Herlina, Sabtu (16/11/2024).
Diketahui, Kabupaten Pangkep meraih lima kategori penghargaan untuk kesehatan, yakni: 1. Pencatatan dan pelaporan terbaik program Tifoid tingkat Provinsi Sulsel; 2. Kabupaten dengan capaian program kesehatan jiwa terbaik tingkat Provinsi Sulsel; 3. Pengelola program kesehatan jiwa terbaik tingkat Provinsi Sulsel; 4. Kabupaten dengan pencapaian target nasional 95 persen pada pelaksanaan PIN Polio tahun 2024; 5. Kabupaten dengan kinerja pencapaian kepesertaan JKN (UHC).
Herlina menambahkan, capaian penghargaan ini tidak lepas dari peran semua pihak, tim kesehatan kecamatan, desa dan keluarahan. "Semua berperan, tentu saja untuk pelayanan kesehatan di Kabupaten Pangkep," katanya.
Diketahui, program kepesertaan JKN Universal Health Coverage (UHC) merupakan bentuk nyata upaya pemerintah untuk memastikan seluruh masyarakat memiliki akses layanan kesehatan.
Dinas Kesehatan Pangkep menggelar evaluasi pelaksanaan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio, di gedung Dewakkang, Bungoro, Selasa (10/9/2024) lalu.
Herlina mengatakan, Pelaksanaan PIN polio tahap pertama dilaksanakan pada 23 Juli dan tahap kedua dilaksanakan pada 12 Agustus.
"Hasilnya, kita evaluasi hari ini dengan menghadirkan kepala puskesmas dan lintas sektor yang mendukung PIN Polio berjalan baik," tuturnya.
Capaian Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Pangkep melampaui target nasional. Kabupaten Pangkep sendiri telah melaksanakan imunisasi dengan capaian dosis 1 sebesar 99,1 persen. Sedangkan dosis ke 2 sebesar 98,0 persen.
"Kabupaten Pangkep menduduki urutan kesembilan dari 24 kabupaten/kota di Provinsi Sulawesi Selatan dan telah mencapai target Nasional 95 persen," katanya. (Mcpangkep)