Rangkaian Pembukaan POPDA di Bangkalan, Api Abadi Diarak dari Konang ke Pendopo Agung

:


Oleh MC KAB BANGKALAN, Kamis, 7 November 2024 | 00:47 WIB - Redaktur: Juli - 194


Bangkalan, InfoPublik -Pembukaan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) dan Pekan Paralimpik Pelajar Daerah (PEPARPEDA) 2024 di Kabupaten Bangkalan diawali dengan prosesi Kirab Api Obor pada Selasa (5/11/2024).

Sebagai simbol semangat dan tekad para atlet yang bertanding, api obor POPDA diambil langsung dari Api Tak Kunjung Padam di Desa Genteng, Kecamatan Konang, Kabupaten Bangkalan.

Prosesi kirab dimulai dengan penyerahan obor dari Camat Konang kepada Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Bangkalan, Ahmad Ahadian Hamid.

Setelah itu, obor diserahkan kepada A.Wahab, Kepala Bidang Olahraga Prestasi Dispora Jawa Timur, yang kemudian menyalakan obor untuk dibawa ke Pendopo Agung Bangkalan.

Sesampainya di Pendopo Agung, para atlet Bangkalan berpartisipasi dalam prosesi penyerahan obor, yang diterima oleh Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Bangkalan, Irman Gunadi, untuk menyalakan mini cauldron sebagai tanda dimulainya semangat kompetisi POPDA dan PEPARPEDA di Kabupaten Bangkalan.

Dalam sambutannya, Pj Sekda Irman Gunadi menyoroti nilai historis Api Tak Kunjung Padam dari Desa Genteng. 

Ia mengingatkan bahwa api ini pernah menjadi simbol kebanggaan nasional pada acara GANEFO (Games of the New Emerging Forces) yang digagas oleh Presiden Soekarno pada 1963 sebagai ajang olahraga alternatif setara Olimpiade.

“Semangat yang diwariskan melalui GANEFO diharapkan dapat menginspirasi generasi muda saat ini untuk terus mencintai bangsa dan menyalakan semangat berprestasi,” ujar Irman.

Pj Sekda juga berharap para atlet, khususnya dari Bangkalan, dapat menunjukkan performa terbaik dan meraih prestasi di POPDA tahun ini.

“Kami optimis atlet-atlet Bangkalan bisa meraih juara umum. Selain itu, penyelenggaraan POPDA diharapkan mampu memberikan manfaat bagi perekonomian lokal,” imbuhnya.

Ajang POPDA dan PEPARPEDA di Bangkalan tidak hanya menjadi arena untuk mengasah bakat, tetapi juga memperkuat semangat kebersamaan dan membawa dampak positif bagi masyarakat sekitar.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB BANGKALAN
  • Jumat, 15 November 2024 | 09:41 WIB
Atlet Putra Terbaik POPDA XIV Jawa Timur 2024 Sumbang 7 Medali untuk Bangkalan
  • Oleh MC KAB BANGKALAN
  • Senin, 11 November 2024 | 10:15 WIB
Harumkan Nama Bangkalan, Atlet POPDA Dikirab Keliling Kota Bangkalan
  • Oleh MC KAB BANGKALAN
  • Senin, 11 November 2024 | 10:13 WIB
Bangkalan Jadi Tuan Rumah POPDA, Raih 36 Medali Emas
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Kamis, 7 November 2024 | 05:59 WIB
Bangkalan Sabet Tiga Medali, Dua Emas di Catur Kilat Popda XIV Jawa Timur
  • Oleh MC KAB BANGKALAN
  • Kamis, 7 November 2024 | 01:03 WIB
POPDA XIV dan Peparpeda II 2024 Jawa Timur Resmi Digelar