:
Oleh MC KOTA BATAM, Minggu, 27 Oktober 2024 | 22:49 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 105
Batam, InfoPublik - Guru sebagai tenaga pendidik harus terus meningkatkan kompetensinya agar mampu menjalankan peran profesional dalam mengajar, mendidik, mengarahkan, membimbing, melatih, menilai, dan mengevaluasi siswa.
Hal ini disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, saat membuka acara Seminar Nasional bertajuk How To Be Great Teacher di Aula Engku Hamidah, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau pada Jumat (25/10/2024).
Jefridin menekankan bahwa tugas guru tidak hanya sebatas mengajar, tetapi juga mempersiapkan siswa agar mampu beradaptasi dengan berbagai situasi dan tantangan yang cepat berubah. “Tugas Bapak/Ibu semua adalah mempersiapkan peserta didik sebagai sosok yang mampu beradaptasi dengan situasi apapun,” ujarnya.
Untuk menciptakan lingkungan pendidikan yang optimal, Jefridin menyarankan para guru untuk mengembangkan metode pengajaran yang inovatif, serta berkolaborasi dengan orang tua dalam mendukung perkembangan siswa. Ia menjelaskan bahwa pendekatan pendidikan yang holistik sangat penting, dengan fokus pada pengembangan karakter siswa, kreativitas, pemikiran kritis, dan kemampuan memecahkan masalah.
“Guru perlu mengadopsi pendekatan pendidikan yang holistik, fokus pada pembangunan karakter serta memotivasi siswa untuk mencapai potensi maksimal mereka. Hal ini akan membantu anak-anak kita memiliki kreativitas, pemikiran kritis, dan kemampuan problem solving sebagai modal bersaing di era yang terus berubah dengan cepat,” pesannya.
Jefridin juga menekankan pentingnya guru mengakses sumber informasi dan memberdayakan perpustakaan sebagai media pembelajaran. Ia berharap melalui seminar ini, para guru dapat terinspirasi untuk terus meningkatkan kompetensinya dan berperan dalam melahirkan generasi emas 2045.