Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Dilantik: Wali Kota Pontianak Optimis Indonesia Emas 2045 Tercapai

: Prabowo Subianto resmi dilantik sebagai Presiden Republik Indonesia (RI)


Oleh MC KOTA PONTIANAK, Selasa, 22 Oktober 2024 | 05:44 WIB - Redaktur: Untung S - 164


Pontianak, InfoPublik — Prabowo Subianto resmi dilantik sebagai Presiden Republik Indonesia (RI) dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Wakil Presiden RI oleh Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI di Gedung MPR RI, Minggu (20/10/2024).

Penjabat (Pj) Wali Kota Pontianak, Ani Sofian, menyampaikan ucapan selamat atas pelantikan Presiden dan Wakil Presiden tersebut. Ia menyatakan keyakinannya bahwa cita-cita Indonesia Emas 2045 dapat tercapai di bawah kepemimpinan baru ini.

"Kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Presiden ke-7 RI, Bapak Joko Widodo, atas pengabdian dan jasa-jasanya yang luar biasa bagi bangsa. Mari kita doakan beliau agar selalu mendapatkan kebaikan," ujarnya setelah menyaksikan pelantikan dari kediaman dinas.

Satu bulan ke depan, rakyat Indonesia akan menghadapi tantangan baru, yaitu pemilihan kepala daerah. Hal ini juga berlaku bagi masyarakat Kota Pontianak dan Provinsi Kalimantan Barat secara umum.

Menanggapi Pemilihan Presiden (Pilpres) yang akan berlangsung pada bulan Februari mendatang, Ani Sofian berharap proses Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) dapat berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.

"Kita sekarang memasuki era baru. Mari kita sambut dengan optimisme dan jalani setiap proses demokrasi dengan kepala dingin," tambahnya.

Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-253 Kota Pontianak, yang mengusung tema Pontianak Unggul dan Berkelanjutan, Ani Sofian mengajak seluruh masyarakat untuk memahami dan meresapi nilai-nilai kebanggaan terhadap budaya Pontianak secara khusus, serta budaya Indonesia secara umum.

"Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden ini bertepatan dengan Hari Jadi Pontianak. Semoga Kota Pontianak semakin sering terlibat dalam pembangunan nasional," tutupnya. (kominfo/prokopim/Gema Mahardhika)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Jumat, 22 November 2024 | 20:15 WIB
Menteri PANRB Dukung Penguatan Kelembagaan Kantor Staf Presiden
  • Oleh MC KAB TOBA
  • Jumat, 22 November 2024 | 20:19 WIB
KPU Toba Targetkan 80 Persen Partisipasi Pemilih Pilkada
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Jumat, 22 November 2024 | 19:16 WIB
Pemerintah Pastikan Keberlanjutan Pembangunan Inpres Jalan Daerah di Jawa Timur
  • Oleh Eko Budiono
  • Jumat, 22 November 2024 | 14:15 WIB
KPU Fokus Jaga Kesiapan Jaringan Internet saat Pilkada Serentak 2024
  • Oleh MC KOTA PONTIANAK
  • Jumat, 22 November 2024 | 22:53 WIB
Warga Pontianak Timur Antusias Ikuti Sipede, Anak Muda Harus Terlibat Bangun Daerah
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Kamis, 21 November 2024 | 21:41 WIB
Harmonisasi Regulasi Jadi Fokus Utama untuk Wujudkan Swasembada Pangan