Si JAKA BERBAH, Upaya Preventif Kejahatan Jalanan yang Melibatkan Remaja

:


Oleh MC KAB SLEMAN, Jumat, 4 Oktober 2024 | 14:27 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 130


Sleman, InfoPublik – Tanamkan sikap kedisiplinan dan ketertiban sejak dini kepada para peserta didik, Jawatan Keamanan Berbah menggelar aksi preventif kenakalan remaja dengan tema JAKA BERBAH (Jawatan Keamanan Bergerak Bersama Sekolah), Kamis (3/10/2024).

Kepala Jawatan Kemakmuran Kapanewon Berbah Syukri Tanjung menuturkan, kejahatan jalanan yang meresahkan masyarakat, kini banyak melibatkan remaja yang masih dalam usia sekolah. Sehingga katanya, upaya pencegahan menjadi sangat penting dilakukan, salah satunya dengan menggelar aksi perubahan.

“Untuk mengurangi kejadian atau menghilangkan kejadian kenakalan remaja di jalanan Jawatan Kemakmuran meluncurkan sebuah program kegiatan sambang sekolah JAKA BERBAH,” katanya di Kantor Kapanewon Berbah.

Kegiatan JAKA BERBAH sambang sekolah diawali pada Selasa 10 September 2024 dari pukul 09.00 di SMK Nasional Berbah. Untuk kegiatan perdana Jawatan Keamanan Berbah berkolaborasi dengan tim Goes to School Kabupaten Sleman.

"Tim Goes to School sendiri terdiri Satpol PP Sleman, Dinas Pendidikan, Dinas P2AP3KB, Polres Sleman, Kodim Sleman, Dinas Kominfo Sleman, BNN Sleman, dan KPAD Sleman," ucap Syukri.

Lebih lanjut Syukri menjelaskan, langkah baik yang harus dilakukan oleh semua siswa berpedoman dengan Panca Tertib. Adapun Panca Tertib yang dimaksud di antaranya tertib lingkungan, tertib banggunan, tertib sosial, tertib Damija (Daerah Milik Jalan), dan tertib usaha.

"Dengan melakukan Panca Tertib tersebut harapan lingkungan belajar anak dalam kondisi kondusif, baik di sekolahan maupun lingkungan rumah. Upaya preventif ini harapanya bisa sebagai solusi pencegahan tindak kenakalan remaja di lingkungan Kapanewon Berbah," imbuh Syukri.

"Kerja sama dengan sekolah terutama bagi sekolah yang belum mendapatkan kunjungan dari tim Jaka Berbah dan tim Goes to School Kabupaten Sleman," tandasnya. (Kusnadi / KIM Berbah)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB SERDANG BEDAGAI
  • Kamis, 14 November 2024 | 05:53 WIB
Pjs Bupati Sergai Kunjungi SMPN 1 Dolok Masihul, Beri Motivasi kepada Siswa
  • Oleh MC KAB SERDANG BEDAGAI
  • Jumat, 6 September 2024 | 15:46 WIB
Bupati Sergai Dorong Peran Ikatan Pelajar Al-Wasliyah dalam Pembentukan Generasi Religius
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Kamis, 22 Agustus 2024 | 21:40 WIB
Satpol PP Padang Ajak Guru BK SMP Cegah Kenakalan Remaja
  • Oleh MC KOTA PONTIANAK
  • Senin, 12 Agustus 2024 | 08:54 WIB
Pj Wali Kota Pontianak Tekankan Pentingnya Trantibum dan Vaksinasi Polio
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Selasa, 16 Juli 2024 | 05:14 WIB
Edukasi Remaja: Satpol PP Padang Kampanye Antitawuran di Sekolah
  • Oleh MC KOTA PONTIANAK
  • Kamis, 4 Juli 2024 | 09:46 WIB
Audisi Duta Generasi Berencana Kota Pontianak 2024 Resmi Dimulai
  • Oleh MC KOTA BANDA ACEH
  • Minggu, 17 Maret 2024 | 00:28 WIB
Bubarkan Balap Liar di Banda Aceh, Polisi Patroli hingga Subuh