: Kesaktian Pancasila momen awal di bulan kepemudaan - Foto :Mc.Palangka Raya
Oleh MC KOTA PALANGKA RAYA, Rabu, 2 Oktober 2024 | 18:03 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 80
Palangka Raya, InfoPublik - Hari Kesaktian Pancasila harus dapat dijadikan momentum untuk meneguhkan komitmen terhadap nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
Hal tersebut disampaikan Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, usai menjadi inspektur upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2024, di halaman Kantor Wali Kota Palangka Raya, Selasa (1/10/2024).
Menurut Hera, dalam lingkup kerja pemerintahan maupun dalam pelayanan publik, maka nilai-nilai Pancasila harus mendasari setiap kinerja aparatur sipil negara (ASN).
Di sisi lain, pentingnya implementasi nilai-nilai Pancasila tidak hanya di dunia kerja saja, tetapi juga dalam pengabdian kepada masyarakat, serta selalu dipegang teguh dalam menjaga toleransi kehidupan beragama serta keberagaman suku bangsa.
"Termasuk di Kota Palangka Raya, toleransi dan keberagaman adalah fondasi penting dalam membangun keharmonisan di masyarakat,"ujarnya.
Sementara itu tambah Hera, terkait upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2024, juga menjadi momentum penting bagi kegiatan bulan kepemudaan. "Hari Kesaktian Pancasila ini kita jadikan gong untuk memulai bulan kepemudaan yang puncaknya pada 28 Oktober mendatang," jelasnya.
Disebutkannya, di antara kegiatan yang akan diadakan dalam bulan kepemudaan adalah seminar, senam bersama, dan berbagai acara yang bertujuan untuk memotivasi para pemuda di Palangka Raya.
Selain itu Hera juga menyampaikan, rangkaian kegiatan bulan kepemudaan akan diintegrasikan dengan peringatan Hari Santri Nasional yang juga akan diperiingati oleh pemerintah dan masyarakat Kota Palangka Raya.
"Kami ingin memberikan wadah bagi para pemuda untuk berpartisipasi aktif dalam pembangunan kota, dan meningkatkan semangat mereka untuk berkarya," pungkas Hera. (MC. Kota Palangka Raya.1/Eyv)