Persiapan Monev, Pjs TP PKK Dumai Dorong Kerja Sama Kader

:


Oleh MC KOTA DUMAI, Kamis, 26 September 2024 | 07:14 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 171


Dumai, InfoPublik – Penjabat sementara (Pjs) Ketua TP PKK Kota Dumai, Cut Resmiati Fashul, melakukan kunjungan perdananya ke Kecamatan Dumai Selatan, Kota Dumai, Provinsi Riau pada Rabu (25/9/2024).

Kunjungan ini bertujuan untuk memimpin rapat persiapan menjelang kunjungan Pj Ketua TP PKK Provinsi Riau dalam agenda monitoring dan evaluasi (monev).

Dalam rapat tersebut, Cut Resmiati meminta seluruh Ketua dan Kader TP PKK Kecamatan Dumai Selatan untuk mulai menyusun administrasi serta laporan kegiatan yang telah dilaksanakan. Hal ini dilakukan sebagai persiapan menyambut kedatangan Pj Ketua TP PKK Provinsi Riau dalam waktu dekat.

“Saya harap ibu-ibu TP PKK Kecamatan Dumai Selatan dapat bekerja sama untuk menyukseskan kunjungan Pj Ketua TP PKK Provinsi Riau dalam rangka Monitoring dan Evaluasi,” ujar Cut Resmiati.

Ketua TP PKK Kecamatan Dumai Selatan, Haraz Raka Siwi, mengaku senang dan merasa terbantu dengan kunjungan Cut Resmiati. Haraz menegaskan bahwa pihaknya akan memberikan yang terbaik saat kunjungan Pj. Ketua TP PKK Provinsi Riau berlangsung.

“Kami sangat bahagia bisa dikunjungi oleh ibu di hari pertama beliau bertugas sebagai Pjs. Ketua TP PKK Kota Dumai. Kami yakin bisa memberikan yang terbaik dalam pelaksanaan monitoring dan evaluasi nanti,” ungkap Haraz.

(mhl)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Rabu, 13 November 2024 | 08:56 WIB
Pj Gubernur Gorontalo Paparkan Komitmen Keterbukaan Informasi pada Monev KIP
  • Oleh MC KAB HULU SUNGAI UTARA
  • Selasa, 5 November 2024 | 14:47 WIB
TP PKK HSU Sosialisasikan Gagah Bencana
  • Oleh MC KAB MALUKU TENGGARA
  • Jumat, 1 November 2024 | 10:44 WIB
Ritual Adat Kei Sambut Kehadiran Penjabat Bupati Maluku Tenggara
  • Oleh MC KOTA DUMAI
  • Selasa, 29 Oktober 2024 | 06:13 WIB
HMI Dumai Gelar Dialog Demokrasi: Mahasiswa Didorong Jadi Agen Demokratisasi