Kepala Diskominfo Sumenep kembali Gelar Rapat Kerja

:


Oleh MC KAB SUMENEP, Rabu, 25 September 2024 | 15:29 WIB - Redaktur: Juli - 95


Sumenep, InfoPublik - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Sumenep kembali menggelar rapat kerja dengan seluruh pegawai, di Aula Kantor setempat, Rabu (25/9/2024).

Dalam arahannya, Kepala Diskominfo Kabupaten Sumenep Indra Wahyudi mengingatkan kepada para pegawai untuk disiplin pada aturan-aturan yang berlaku di kantor maupun Pemerintah.

“Pada kesempatan ini saya harap kepada seluruh pegawai baik ASN maupun non ASN agar taat pada aturan yang ada,” ungkap Indra Wahyudi, Rabu (25/9/2024).

Pihaknya juga meneruskan permintaan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sumenep Edy Rasiyadi agar mendukung program “Sumenep Satu Data”.

"Satu Data bukan hanya menjadi prioritas daerah, tetapi juga prioritas Nasional, utamanya dalam sinkronisasi data antar instansi," tambahnya.

Di tempat yang sama, Sekretaris Diskominfo Kabupaten Sumenep Muhammad Nurdin mengatakan, kegiatan tersebut baik dilaksanakan untuk mengevaluasi Diskominfo ke depannya.

“Kegiatan ini sangat bagus dilaksanakan, karena hal ini dapat menjadi pelecut dalam bekerja,” jelasnya.

Ia juga menyatakan, seluruh pegawai Diskominfo Kabupaten Sumenep untuk disiplin pada aturan maupun dalam bekerja.

Selain itu menurut Nurdin, dalam bekerja juga butuh kolaborasi dan saling bergotong royong dalam memikul tugas.

“Kita semua harus saling bekerja sama dalam memikul tugas, dalam artian membagi tugas, sehingga beban tugas kita tidak berat,” pungkasnya. (Ismi/Fer)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Kamis, 26 September 2024 | 15:06 WIB
Dua Mahasiswa Asal Sumenep Sabet Medali Emas dalam PON XXI
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Kamis, 26 September 2024 | 15:04 WIB
BEM STITA dan Diskominfo Sumenep Kerja Sama Tekan Berita Hoax di Medsos
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Kamis, 26 September 2024 | 15:03 WIB
Kepala Kemenag Sumenep Terima Penghargaan dari Bupati Fauzi
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Kamis, 26 September 2024 | 15:02 WIB
Bawaslu Ingatkan Netralitas ASN, TNI-Polri dan Kades dalam Pilkada Serentak 2024
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Kamis, 26 September 2024 | 15:00 WIB
Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok Aman, TPID Sumenep Lakukan Monitoring
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Rabu, 25 September 2024 | 15:28 WIB
Sumenep Calendar of Event 2025 Diluncurkan, Dandim Sampaikan Apresiasi
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Rabu, 25 September 2024 | 15:25 WIB
APRI Gelar Workshop Peningkatan Kompetensi Penghulu