Sumenep Calendar of Event 2025 Diluncurkan, Dandim Sampaikan Apresiasi

:


Oleh MC KAB SUMENEP, Rabu, 25 September 2024 | 15:28 WIB - Redaktur: Juli - 63


Sumenep, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Sumenep meluncurkan Calendar of Event untuk 2025, akan ada ratusan event yang akan menyemarakkan selama satu tahun penuh.

Peluncuran Sumenep Calendar of Event 2025 berlangsung, di Pendopo Agung Keraton Sumenep dengan tema "Ngopeni Sumenep", Selasa (24/9/2024).

Dandim 0827/Sumenep Letkol Inf. Yoyok Wahyudi, S.I.P.,M.Han yang hadir dalam acara, turut memberi apresiasi, karena menurutnya dengan event tersebut perekonomian masyarakat Sumenep akan meningkat.

Menurutnya, peluncuran itu menjadi bukti bahwa Pemkab Sumenep telah siap untuk melaksanakan event setahun penuh.

"Dengan peluncuran Calendar of Event 2025 diharapkan ekonomi masyarakat Sumenep meningkat, dan tentunya semakin maju," ucapnya.

Pihaknya pun mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh elemen yang telah bersama-sama menyukseskan Sumenep Calender Event 2024. "Semoga terus memberikan dampak yang semakin baik ke depan," harap Dandim.

Pada kesempatan tersebut Bupati Sumenep Dr. H. Achmad Fauzi Wongsojudo, SH, MH turut memberikan piagam penghargaan kepada Dandim 0827/Sumenep dan kepada Forkopimda lainnya. (Dim/Han/Fer)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Rabu, 25 September 2024 | 15:29 WIB
Kepala Diskominfo Sumenep kembali Gelar Rapat Kerja
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Rabu, 25 September 2024 | 15:25 WIB
APRI Gelar Workshop Peningkatan Kompetensi Penghulu
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Rabu, 25 September 2024 | 15:24 WIB
Dandim 0827/Sumenep Hadiri Apel Gelar Pengecekan dan Serah Terima Walpri
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Rabu, 25 September 2024 | 15:21 WIB
DWP Kemenag Sumenep Gelar Bincang Santai
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Rabu, 25 September 2024 | 15:20 WIB
Pemkab Sumenep Luncurkan Kalender Kegiatan 2025
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Selasa, 24 September 2024 | 18:57 WIB
Polres Sumenep Aktifkan Pengawal Pribadi kepada Paslon Pilkada 2024