Kalsel Expo 2024, Dispar Pamerkan Produk Ekonomi Kreatif Dan Pariwisata Unggulan

: Kalsel Expo 2024, Dispar pamerkan produk ekonomi kreatif dan pariwisata unggulan - Foto :Mc.Kalsel


Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN, Jumat, 20 September 2024 | 21:37 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 146


Banjarbaru, InfoPublik - Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-74 Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Pemerintah Provinsi Kalsel mengadakan Kalsel Expo 2024.

Selain diikuti oleh puluhan peserta pelaku Usaha Menengah Kecil Mikro (UMKM) dari 13 kabupaten/kota, kegiatan ini turut diikuti sejumlah SKPD lingkup Pemerintah Provinsi Kalsel, salah satunya Dinas Pariwisata (Dispar) Provinsi Kalsel.

Plh Kepala Dispar Provinsi Kalsel, Muhammad Noor mengatakan, tema stan Dispar kali ini mengusung open space dengan memamerkan produk-produk terbaik dari pelaku ekonomi kreatif unggulan Banua.

“Selain menggaet pelaku ekonomi kreatif unggulan, kami juga turut mensosialisasikan Geopark Meratus, mengingat saat ini Geopark Meratus juga sedang diusung menjadi UNESCO Global Geopark,” kata Muhammad Noor, Banjarbaru, Jum’at (20/9/2024).

Tidak hanya itu, Dispar Kalsel juga turut mengandeng Association of The Indonesian Tours and Travel Agencies (ASITA) Kalsel dalam mempromosikan dan menawarkan paket perjalanan wisata unggulan di Banua.

“Kami bersama ASITA juga menyediakan layanan VR wisata 360 yang bisa dinikmati secara gratis oleh pengunjung Kalsel Expo 2024,” ujarnya.

Melalui momen Kalsel Expo ini Muhammad Noor berharap, geliat pelaku ekonomi kreatif di sektor pariwisata lebih terpromosikan sehingga kunjungan wisatawan ke Banua semakin ramai dan maju lagi ke depannya. (MC Kalsel/Jml/YIN/Eyv)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB BARITO KUALA
  • Senin, 23 September 2024 | 14:19 WIB
Kalsel Expo 2024, Batola Juara 3 Stan Terbaik Kabupaten
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Senin, 23 September 2024 | 03:51 WIB
Kalsel Expo 2024, Diskominfo Sosialisasikan Media SIPU kepada Pengunjung
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Kamis, 19 September 2024 | 09:23 WIB
Kalsel Expo 2024, Stan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Diserbu Masyarakat