Kodim 0827/Sumenep bersama Pemkab Gowes Akhir Pekan

:


Oleh MC KAB SUMENEP, Minggu, 15 September 2024 | 04:59 WIB - Redaktur: Juli - 169


Sumenep, InfoPublik - Personel Kodim 0827/Sumenep bersama pejabat Pemerintah Kabupaten Sumenep bersepeda gembira (gowes) berkumpul di Makodim setempat, Sabtu (14/9/2024).

Gowes berangkat mulai dari depan Makodim 0827/Sumenep menyusuri jalan persawahan di wilayah Kecamatan Batuan dan berakhir di Kebun Agrowisata Desa Ellak Daya, Kecamatan Lenteng dengan jarak yang ditempuh kurang lebih 15 kilometer.

Gowes dipilih Kodim 0827/Sumenep dan Pemkab Sumenep untuk mempererat sinergitas dan silaturahmi antar instansi.

Hadir Sekda Kabupaten Semenep, Edy Rasyiadi beserta istri, Dirut BPRS Sumenep dan staf Pemkab Sumenep serta pejabat OPD.

Para peserta antusias dan gembira mengayuh sepeda sambil menyusuri rute persawahan tersebut.

Dandim 0827/Sumenep yang diwakili Kasdim Mayor Cba Ari Pamungkas mengatakan, tujuan gowes ini bukan hanya untuk menjaga kebugaran. Di balik itu, pihaknya bisa memperkuat sinergi antar instansi di Kabupaten Sumenep yang telah lama terbangun.

Dikatakan, sinergitas sangat dibutuhkan dalam membangun Kabupaten Sumenep. Tanpa sinergi, pembangunan tidak dapat berjalan baik. "Gowes ini kegiatan yang sangat baik untuk kesehatan kita," ucapnya.

Meski hanya bersepeda, ujar Ari, para peserta gowes diminta tetap mengedepankan faktor keselamatan dalam bersepeda.

"Kita melewati rute persawahan tentunya harus berhati-hati, karena medannya berbatu dan berdebu," ujarnya. (Dim/Han/Fer)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Sabtu, 23 November 2024 | 00:38 WIB
Air Bersih dan Sanitasi Kunci Percepatan Penurunan Tengkes di Sumenep
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Jumat, 22 November 2024 | 22:17 WIB
Jaga Ketahanan Pangan, Babinsa Bersama Warga Kompak Tanam Jagung
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Jumat, 22 November 2024 | 22:16 WIB
Plt. Bupati Musnahkan Barang Bukti dari 37 Perkara di Kejaksaan Negeri Sumenep
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Jumat, 22 November 2024 | 22:12 WIB
Pilkada Damai: Forum Ulama Perempuan Madura Tuntut Komitmen Hak Perempuan
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Jumat, 22 November 2024 | 22:09 WIB
Pasukan Polres Sumenep Pengamanan Pilkada 2024 di Kepulauan Mulai Digeser
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Kamis, 21 November 2024 | 12:03 WIB
Babinsa Dungkek Dampingi Petani Panen Padi di Desa Bunpenang