:
Oleh MC PROV RIAU, Selasa, 17 September 2024 | 07:55 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 98
Pekanbaru, InfoPublik - Peningkatan kemandirian desa di Provinsi Riau menunjukkan perkembangan yang signifikan. Pada tahun 2024, jumlah desa mandiri di Provinsi Riau telah mencapai 853 desa, sementara desa maju tercatat sebanyak 523 desa, dan hanya tersisa 215 desa yang berstatus berkembang.
Hal ini disampaikan oleh Penjabat (Pj) Gubernur Riau Rahman Hadi dalam acara penutupan Program Penguatan Pemerintahan dan Pembangunan Desa (P3PD) yang digelar di New Hollywood Hotel, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau pada Kamis (12/9/2024).
"Artinya, tidak ada lagi desa dengan status tertinggal atau sangat tertinggal di Provinsi Riau," kata Rahman Hadi dengan bangga.
Berdasarkan Indeks Desa Membangun (IDM) dari Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, skor IDM Riau meningkat tajam pada tahun 2024, menjadikan Provinsi Riau menempati peringkat ketiga secara nasional.
"Peningkatan ini membawa Riau ke peringkat ketiga nasional setelah Bali dan Yogyakarta, jauh meningkat dibandingkan posisi ke-17 di tahun 2022 dan posisi ke-7 di tahun 2023," jelasnya.
Rahman Hadi juga menyoroti tantangan yang dihadapi oleh pemerintahan desa, terutama terkait dengan manajemen anggaran yang semakin besar dan kemampuan adaptasi teknologi informasi.
"Tantangan ini perlu disikapi dengan peningkatan kapasitas penyelenggara pemerintahan desa, agar desa bisa terus maju dan memberikan kesejahteraan bagi masyarakatnya," tutup Rahman Hadi.
(Mediacenter Riau/sam)