KPU Riau Prioritaskan Distribusi Logistik Pilkada ke Daerah Pelosok

:


Oleh MC PROV RIAU, Selasa, 17 September 2024 | 06:36 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 104


Pekanbaru, InfoPublik – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau memastikan pendistribusian logistik Pilkada di Riau menjadi prioritas utama, terutama untuk daerah-daerah pelosok. Hal ini dilakukan untuk memastikan semua kebutuhan logistik tiba tepat waktu dan tanpa kendala saat hari pemilihan.

Ketua KPU Riau, Rusidi Rusdan, menegaskan komitmen ini dalam Focus Group Discussion (FGD) terkait Pengelolaan Logistik Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Riau, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2024. Acara tersebut digelar di Hotel Grand Central Kota Pekanbaru, Provinsi Riau pada Rabu (11/9/2024).

Rusidi menjelaskan bahwa logistik Pilkada untuk seluruh Indonesia diadakan secara nasional, dan KPU Riau hanya bertindak sebagai penerima. Pihak ketiga yang mengadakan logistik ini kebanyakan beroperasi di Pulau Jawa, yang memicu tantangan tersendiri dalam hal distribusi, terutama untuk daerah yang sulit dijangkau di Riau.

"Karena kondisi geografis Riau yang beragam, termasuk daerah berbukit dan kawasan perairan, kami akan berupaya agar distribusi logistik ke Riau diprioritaskan," ungkap Rusidi.

KPU Riau juga mewaspadai potensi bencana alam seperti banjir dan tanah longsor yang dapat menghambat proses distribusi logistik ke pelosok daerah. Hal ini pernah terjadi pada pemilu sebelumnya, sehingga Rusidi menekankan pentingnya antisipasi dini.

Dalam diskusi tersebut, para ketua KPU kabupaten/kota di Riau juga berbagi tentang situasi di wilayah masing-masing, dengan semua pihak sepakat bahwa pendistribusian logistik harus dilakukan dengan sangat serius untuk melindungi hak pilih masyarakat dan memastikan Pilkada berjalan lancar.

 

Berita Terkait Lainnya