Silaturahmi di Rokan Hulu, Sekda Riau Komitmen Tuntaskan Proyek Jalan dan Sekolah

:


Oleh MC PROV RIAU, Senin, 9 September 2024 | 20:31 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 176


Rohul, InfoPublik – Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau, SF Hariyanto, melakukan kunjungan silaturahmi ke Desa Sontang, Kecamatan Bonai Darussalam, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Provinsi Riau, pada Senin (9/9/2024).

Kepala Desa Sontang, Zulfahrianto, menyampaikan rasa terima kasih atas kehadiran Sekda Riau dalam acara tersebut.

"Terima kasih, Pak Sekda, sudah datang ke desa kami. Beliau ini sudah saya anggap sebagai abang sendiri. Atas nama pemerintah dan masyarakat Sontang, kami mengucapkan terima kasih," ujar Zulfahrianto, yang akrab dipanggil Anto Sontang.

Dalam kesempatan itu, Zulfahrianto menyampaikan lima usulan penting dari masyarakat Bonai Darussalam kepada Sekda Riau. Usulan tersebut mencakup perbaikan infrastruktur dan fasilitas umum di wilayah tersebut.

"Kami menyampaikan lima usulan penting, termasuk penuntasan jalan Sontang-Duri, perbaikan jalan Sontong-Simpang Kambing-Kandis, pembangunan turap surau, pembangunan jalan dua jalur di ibukota kecamatan, serta perbaikan sekolah SMAN 1 dan 2 serta SMKN 1 Bonai Darussalam," jelasnya.

Sekda Riau, SF Hariyanto, merespons positif permintaan tersebut dan berjanji akan segera menindaklanjuti. Ia memastikan perbaikan infrastruktur jalan yang sering tergenang banjir akan segera dilakukan. "InsyaAllah, untuk jalan yang tergenang banjir akan kita timbun lagi. Kades sudah melaporkan ini, dan meski sudah dilakukan penimbunan sebelumnya, ternyata masih kurang, jadi akan kita perbaiki lagi," ujarnya.

Hariyanto juga berjanji akan mengupayakan perbaikan jalan Sontong-Simpang Kambing-Kandis dengan berkoordinasi bersama PT Pertamina Hulu Rokan (PHR), karena jalan tersebut berada di kawasan produksi PHR. Sementara itu, untuk perbaikan jalan Sontang-Duri, Sekda menyatakan akan melanjutkan proyek yang pernah ia mulai saat menjabat Kadis PU Riau. "Proyek perbaikan jalan ini harus multiyears agar tuntas. Saya yang memulai dan InsyaAllah akan saya selesaikan," tambahnya.

Terkait perbaikan fasilitas pendidikan, SF Hariyanto menyatakan kesiapannya untuk memasukkan anggaran perbaikan sekolah SMAN 1 dan 2 serta SMKN 1 Bonai Darussalam ke dalam APBD 2025. "Jika ada lahan kosong yang bisa dihibahkan untuk pembangunan sekolah baru, kami akan bangun sekolah tersebut, karena banyak anak-anak kita yang belum tertampung," jelasnya.

Di samping itu, Sekda Riau juga menyampaikan bahwa proyek pembangunan jalan dua jalur di ibukota kecamatan sepanjang 2 kilometer akan diupayakan masuk dalam anggaran APBD murni 2025.

Sebagai bentuk apresiasi, SF Hariyanto turut membagikan 2.000 paket sembako kepada masyarakat Sontang. "Semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat kita," tutupnya.

(Mediacenter Riau/amn)

 

Berita Terkait Lainnya