The Salawaku dan HMI Ternate Maluku Utara Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Bandang Rua

: The Salawaku peduli bencana banjir bandang Rua Kota Ternate, dengan menyerahkan bantuan pada Kamis (5/9/2024).


Oleh MC KOTA TIDORE, Minggu, 8 September 2024 | 23:59 WIB - Redaktur: Inda Susanti - 253


Ternate, InfoPublik- Musibah banjir bandang dan tanah longsor yang melanda Kelurahan Rua, Kecamatan Pulau Ternate, Kota Ternate, Maluku Utara pada 25 Agustus 2024 telah menarik perhatian berbagai kalangan. Termasuk The Salawaku dan Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Ternate.

Kedua organisasi ini melakukan aksi kemanusiaan di Ternate dan Tobelo selama tiga hari guna meringankan beban para korban bencana.

Aksi kemanusiaan yang dilakukan oleh The Salawaku dan HMI Ternate didorong oleh rasa empati dan kepedulian tanpa ada motif pribadi atau kelompok.

Pada Kamis, (5/9/2024), hasil dari penggalangan dana tersebut langsung disalurkan kepada keluarga korban di Kelurahan Rua.

"Penyerahan bantuan ini adalah bentuk kepedulian kami (The Salawaku) yang berkolaborasi dengan HMI Cabang Ternate terhadap bencana banjir bandang di Kelurahan Rua," ujar Ketua Umum The Salawaku, Iksan Do Yasin.

Selama tiga hari, The Salawaku dan HMI Ternate turun ke jalan untuk menggalang dana dari masyarakat.

Selain itu, The Salawaku juga membuka donasi daring melalui program 'Peduli Rua' yang terkumpul sebanyak Rp8.294.000, dan telah diserahkan kepada warga yang terdampak bencana.

"Kami sangat berterima kasih kepada seluruh warga Maluku Utara yang telah berkontribusi dan mempercayakan donasinya melalui The Salawaku dan HMI Cabang Ternate," katanya.

"Bantuan ini semoga dapat sedikit meringankan beban saudara-saudara kita di Kelurahan Rua," tambah Nyong Barakati, Sekjen The Salawaku.

Penyerahan bantuan ini diharapkan dapat membantu proses pemulihan para korban dan memberikan semangat bagi mereka yang terdampak banjir bandang. (Ss/ MC Tidore)

 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Kamis, 21 November 2024 | 17:44 WIB
Tidore Kepulauan Tingkatkan Pelayanan Kependudukan Lewat Audit TIK Dukcapil
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Kamis, 21 November 2024 | 23:46 WIB
Pj Gubernur Maluku Utara Dukung Ketahanan Pangan Melalui Penanaman Bibit Jagung