Pemprov Banten Raih Penghargaan Pengupahan dan Kesejahteraan Tenaga Kerja Terbaik 2024

: Pemprov Banten meraih penghargaan Indeks Pembangunan Ketenagakerjaan kategori Pengupahan dan Kesejahteraan Tenaga Kerja Terbaik Tahun 2024 dari Kementerian Ketenagakerjaan RI


Oleh MC PROV BANTEN, Selasa, 27 Agustus 2024 | 21:36 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 108


Banten, InfoPublik - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten meraih penghargaan Indeks Pembangunan Ketenagakerjaan kategori Pengupahan dan Kesejahteraan Tenaga Kerja Terbaik Tahun 2024 dari Kementerian Ketenagakerjaan RI. Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Banten Septo Kalnadi menegaskan, pemprov berupaya meningkatkan indeks pembangunan ketenagakerjaan terutama memerhatikan pada sektor pekerja dan pengusaha.

Dikatakan Septo, penghargaan tersebut sebagai apresiasi kinerja Pj Gubernur Banten dalam membina hubungan industri di Provinsi Banten melalui Lembaga Kerja Sama (LKS) Tripartit, terlebih Gubernur Al Muktabar merupakan Ketua LKS Tripartit.

"Untuk peningkatan kesejahteraan pekerja, baik upah maupun jaminan sosial ketenagakerjaan di Provinsi Banten," katanya, Selasa (27/8/2024).

Selain itu kata Septo, Pemprov Banten terus mengedepankan menjaga harmonisasi dunia industri dan para pekerja. "Kita kedepankan pembicaraan Bipartit bila terdapat persoalan antarpekerja dan pengusaha, dengan mediasi dari pemerintah daerah dalam hal ini Bidang Hubungan Industri Disnakertrans provinsi maupun kabupaten/kota," imbuhnya.

Sebagai informasi, Naker Fest 2024 dibuka oleh Wakil Presiden Republik Indonesia KH Ma'ruf Amin yang ditandai dengan penekanan tombol layar digital oleh Wapres Ma'ruf didampingi Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah dan Wakil Menteri Ketenagakerjaan Afriansyah Noor.

Wapres Ma'ruf Amin berharap Naker Fest menjadi sebuah wadah dalam komunikasi yang interaktif antara masyarakat dan pemerintah, serta menjadi sinyal bagi calon investor di seluruh dunia bahwa Indonesia sangat berkomitmen mereformasi dan memperbaiki pasar tenaga kerjanya, sehingga tidak ada keraguan untuk menanamkan modal dan menciptakan lapangan pekerjaan di Indonesia. “Terutama bagi angkatan kerja muda," ujar Wapres Ma'ruf.

Sementara, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan, Naker Fest berfungsi sebagai etalase besar yang memberikan informasi dan layanan ketenagakerjaan yang strategis dalam konteks reformasi tata kelola pasar tenaga kerja Indonesia dan menjadi salah satu kunci untuk mencapai visi Indonesia Emas 2045.

"Terselenggaranya Naker Fest ini dilandasi oleh suatu niat bersama sebagai satu kesatuan ekosistem pembangunan ketenagakerjaan, untuk menghadapi problematika dunia ketenagakerjaan," pungkasnya. (Mills/MC Prov Banten)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV BANTEN
  • Selasa, 27 Agustus 2024 | 21:47 WIB
Provinsi Banten Siap Terapkan Transformasi Posyandu untuk Pembangunan Desa
  • Oleh MC PROV BANTEN
  • Sabtu, 24 Agustus 2024 | 01:01 WIB
Pemprov Banten Sambut Roadshow Bus KPK, Mengedukasi Antikorupsi Sejak Dini
  • Oleh MC PROV BANTEN
  • Kamis, 22 Agustus 2024 | 22:26 WIB
Ujung Tombak Pembangunan, Pemdes Butuh Aparatur Kompeten dan Berintegritas
  • Oleh MC PROV BANTEN
  • Rabu, 21 Agustus 2024 | 22:37 WIB
Menurunkan Jumlah Pengangguran Provinsi Banten Bentuk TKDV, Ini Tugasnya