Akhiri Masa Jabatan Sebagai Wali Kota Tidore, Ini Pesan Capt Ali Ibrahim untuk Penerusnya

: Wali Kota Tidore Kepulauan Capt. H.Ali Ibrahim saat menjadi Inspektur Upacara pada peringatan HUT ke-79 Republik Indonesia di halaman kantor Wali Kota, Sabtu (17/8/2024). Foto: Prokompim Tidore


Oleh MC KOTA TIDORE, Senin, 19 Agustus 2024 | 10:31 WIB - Redaktur: Inda Susanti - 376


Tidore, InfoPublik - Wali Kota Tidore Kepulauan, Provinsi Maluku Utara, Capt H. Ali Ibrahim, menutup masa jabatannya dengan memberikan pesan penting pada upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan RI di halaman Kantor Wali Kota Tidore Kepulauan, Sabtu (17/8/2024).

Dalam kesempatan ini, dia menekankan pentingnya melanjutkan pembangunan yang belum selesai dan menjaga keamanan serta kenyamanan Kota Tidore Kepulauan.

Upacara peringatan HUT ke-79 ini menjadi momen spesial bagi Capt H. Ali Ibrahim, karena ini adalah kali terakhir ia bertindak sebagai inspektur upacara setelah menjabat selama dua periode, dari 2016 hingga 2024.

Selama masa kepemimpinannya, bersama Wakil Wali Kota Muhammad Sinen, dia telah menorehkan berbagai prestasi dalam memajukan Kota Tidore Kepulauan.

Di akhir masa jabatannya, Capt H. Ali Ibrahim berharap agar Wali Kota yang baru nantinya dapat melanjutkan pembangunan yang telah dimulai.

"Harapan saya, mudah-mudahan dengan Wali Kota Tidore yang baru, bisa melanjutkan pembangunan untuk terus mendorong kemajuan di Kota Tidore Kepulauan. Kita sama-sama menjaga Kota Tidore Kepulauan ini agar tetap aman dan nyaman," tuturnya.

Selain itu, Capt H. Ali Ibrahim juga menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Kota Tidore Kepulauan atas segala kekurangan selama masa kepemimpinannya.

"Jika dalam masa kepemimpinan saya dengan Wakil Wali Kota Muhammad Sinen, ada pembangunan yang belum terselesaikan, saya mohon maaf karena keterbatasan waktu," imbuhnya.

Menjelang tahun politik dan pendaftaran Calon Kepala Daerah, Capt H. Ali Ibrahim jug mengimbau masyarakat untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban. Dia berharap agar masyarakat tetap waspada dan menjaga Kota Tidore Kepulauan dalam keadaan kondusif.

Di akhir masa kepemimpinannya, Capt H. Ali Ibrahim meninggalkan jejak prestasi yang signifikan dan pesan-pesan penting bagi keberlanjutan pembangunan Kota Tidore Kepulauan. (tn/MC Tidore)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Senin, 18 November 2024 | 12:26 WIB
Pembangunan Mixed Use Building di Lombok Barat, Solusi Hunian dan Ekonomi Berkelanjutan
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Minggu, 17 November 2024 | 23:49 WIB
Debat Kedua Pilkada Kota Tidore Berjalan Lancar, Dua Paslon Paparkan Visi Misi