Pemkab Sumenep Ajak ASN dan Masyarakat Kibarkan Bendera Merah Putih untuk HUT ke-79 Kemerdekaan RI

:


Oleh MC KAB SUMENEP, Selasa, 6 Agustus 2024 | 23:20 WIB - Redaktur: Juli - 241


Sumenep, InfoPublik – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Pemerintah Kabupaten Sumenep mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan masyarakat untuk mengibarkan bendera merah putih di tempat tinggal masing-masing.

Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, menekankan pentingnya momen peringatan kemerdekaan sebagai ajang untuk memperkuat nasionalisme serta persatuan dan kesatuan bangsa.

“Kita yang lahir dan hidup di bumi Indonesia terpanggil untuk mengibarkan bendera merah putih pada hari-hari besar nasional, terutama pada peringatan hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia,” ujar Achmad Fauzi Wongsojudo saat penyerahan bendera merah putih di Kantor Bupati, Senin (5/8/2024).

Bupati mengungkapkan, mengibarkan bendera merah putih adalah wujud cinta kepada negara serta bentuk penghormatan kepada pejuang kemerdekaan yang telah mengorbankan jiwa dan raga mereka.

Ia berharap masyarakat dapat meningkatkan kesadaran dalam mengibarkan bendera merah putih untuk mengenang perjuangan bangsa.

Sebagai bagian dari perayaan HUT ke-79 Kemerdekaan RI, Pemerintah Kabupaten Sumenep membagikan sebanyak 3.441 bendera merah putih secara gratis kepada masyarakat. Penyerahan simbolis dilakukan oleh Bupati Achmad Fauzi Wongsojudo kepada Kepala Kesbangpol Kabupaten Sumenep, Zulkarnain, pada pembukaan lomba kemerdekaan di halaman Kantor Bupati.

Bupati juga meminta seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumenep untuk mengibarkan bendera merah putih sebagai teladan bagi masyarakat di lingkungan mereka. “Kami berharap ASN dapat memberikan contoh yang baik dengan mengibarkan bendera merah putih,” pungkasnya. (Yasik/fer)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Sabtu, 23 November 2024 | 00:38 WIB
Air Bersih dan Sanitasi Kunci Percepatan Penurunan Tengkes di Sumenep
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Jumat, 22 November 2024 | 22:17 WIB
Jaga Ketahanan Pangan, Babinsa Bersama Warga Kompak Tanam Jagung
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Jumat, 22 November 2024 | 22:16 WIB
Plt. Bupati Musnahkan Barang Bukti dari 37 Perkara di Kejaksaan Negeri Sumenep
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Jumat, 22 November 2024 | 22:12 WIB
Pilkada Damai: Forum Ulama Perempuan Madura Tuntut Komitmen Hak Perempuan
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Jumat, 22 November 2024 | 22:09 WIB
Pasukan Polres Sumenep Pengamanan Pilkada 2024 di Kepulauan Mulai Digeser
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Kamis, 21 November 2024 | 12:03 WIB
Babinsa Dungkek Dampingi Petani Panen Padi di Desa Bunpenang